A ii 50
Visākha
Di terjemahkan dari pāḷi oleh
Bhikkhu Bodhi
ShortUrl:
Pada suatu ketika Sang Bhagavā sedang menetap di Sāvatthī di Hutan Jeta, Taman Anāthapiṇḍika. Pada saat itu Yang Mulia Visākha Pañcāliputta sedang mengajarkan, mendorong, menginspirasi, dan menggembirakan para bhikkhu dengan khotbah Dhamma, di aula pertemuan, [yang dibabarkan] dengan ucapan yang dipoles, jernih, jelas, ekspresif dalam makna, komprehensif, dan tanpa rintangan.
Kemudian, pada malam harinya, Sang Bhagavā keluar dari keterasingan dan mendatangi aula pertemuan. Beliau duduk di tempat yang telah dipersiapkan dan berkata kepada para bhikkhu: “Para bhikkhu, siapakah yang tadi mengajarkan, mendorong, menginspirasi, dan menggembirakan para bhikkhu dengan khotbah Dhamma, di aula pertemuan, [yang dibabarkan] dengan ucapan yang dipoles, jernih, jelas, ekspresif dalam makna, komprehensif, dan tanpa rintangan?”
“Ia adalah Yang Mulia Visākha Pañcāliputta, Bhante.”
Kemudian Sang Bhagavā berkata kepada Yang Mulia Visākha Pañcāliputta: “Bagus, bagus, Visākha! Bagus sekali engkau mengajarkan, mendorong, menginspirasi, dan menggembirakan para bhikkhu dengan khotbah Dhamma, di aula pertemuan, [yang dibabarkan] dengan ucapan yang dipoles, jernih, jelas, ekspresif dalam makna, komprehensif, dan tanpa rintangan.”
Ketika seorang bijaksana di tengah-tengah orang-orang dungu, mereka tidak mengenalinya jika ia tidak berbicara.2 Tetapi mereka mengenalinya ketika ia berbicara, mengajarkan kondisi tanpa-kematian.
Ia harus berbicara dan mengilustrasikan Dhamma; ia harus menaikkan panji para petapa. Kata-kata yang diucapkan dengan baik adalah panji para petapa: karena Dhamma adalah panji para petapa.
[52]
Sutta ini juga terdapat pada SN 21:7, II 280. Tidak ada skema empat yang terlihat, dan dengan demikian saya tidak dapat menentukan alasan untuk memasukkannya ke dalam Kelompok Empat. ↩︎
Saya bersama dengan Be dan Ee membaca nābhāsamānaṃ jānanti, tidak seperti Ce na bhāsamānaṃ jānanti. Konteks ini jelas memerlukan yang pertama. Paralel China SĀ 1069 (pada T II 277c12) mendukung hal ini dengan 若不說法者, “Jika ia tidak membicarakan Dhamma.” ↩︎