easter-japanese

“Para bhikkhu, dengan memiliki delapan kualitas, seorang bhikkhu tidak disenangi dan tidak disukai oleh teman-temannya para bhikkhu dan juga tidak dihormati dan tidak dihargai oleh mereka. Apakah delapan ini? Di sini, seorang bhikkhu (1) menginginkan keuntungan, (2) kehormatan, dan (3) reputasi; (4) ia tidak mengetahui waktu yang tepat dan (5) tidak mengetahui kecukupan; (6) ia tidak murni;1 (7) ia banyak berbicara; dan (8) ia menghina dan mencaci teman-temannya para bhikkhu. Dengan memiliki kedelapan kualitas ini, seorang bhikkhu tidak disenangi dan tidak disukai oleh teman-temannya para bhikkhu dan juga tidak dihormati dan tidak dihargai oleh mereka.

“Para bhikkhu, dengan memiliki delapan kualitas, seorang bhikkhu disenangi dan disukai oleh teman-temannya para bhikkhu dan juga dihormati dan dihargai oleh mereka. Apakah delapan ini? Di sini, seorang bhikkhu (1) tidak menginginkan keuntungan, (2) kehormatan, dan (3) reputasi; (4) ia mengetahui waktu yang tepat dan (5) mengetahui kecukupan; (6) ia murni; (7) ia tidak banyak berbicara; dan (8) ia tidak menghina dan tidak mencaci teman-temannya para bhikkhu. Dengan memiliki kedelapan kualitas ini, seorang bhikkhu disenangi dan disukai oleh teman-temannya para bhikkhu dan juga dihormati dan dihargai oleh mereka.”


Catatan Kaki
  1. Asuci. Mp hanya mengatakan “ia memiliki perbuatan jasmani yang tidak murni, dan seterusnya.” ↩︎