easter-japanese

1 “Para bhikkhu, dengan memiliki tujuh kualitas, Sāriputta mengerahkan kendali atas pikirannya dan bukan pelayan bagi pikirannya. Apakah tujuh ini? Di sini, (1) Sāriputta terampil dalam konsentrasi, (2) terampil dalam pencapaian konsentrasi, (3) terampil dalam durasi konsentrasi, (4) terampil dalam keluar dari konsentrasi, (5) terampil dalam kesesuaian untuk konsentrasi, (6) terampil dalam wilayah konsentrasi, dan (7) terampil dalam tekad sehubungan dengan konsentrasi. Dengan memiliki ketujuh kualitas ini, Sāriputta mengerahkan kendali atas pikirannya dan bukan pelayan bagi pikirannya.”


Catatan Kaki
  1. Sekali lagi, Ee menuliskan ini sebagai kelanjutan dari sutta sebelumnya, tetapi Ce dan Be menganggapnya berbeda. Karena saya mengikuti Ce dan Be, maka sekarang penomoran saya lebih tiga daripada Ee. ↩︎