A iii 56
Kosala
Di terjemahkan dari pāḷi oleh
Bhikkhu Bodhi
ShortUrl:
Pada suatu ketika Sang Bhagavā sedang menetap di Sāvatthī di Hutan Jeta, Taman Anāthapiṇḍika. Kemudian Raja Pasenadi dari Kosala mendatangi Sang Bhagavā, bersujud kepada Beliau, dan duduk di satu sisi. [Pada saat itu Ratu Mallikā baru saja meninggal dunia.]1 Kemudian seseorang mendatang Raja Pasenadi dan berbisik di telinganya: “Baginda, Ratu Mallikā baru saja meninggal dunia.” Ketika hal ini dikatakan, Raja Pasenadi merasa sakit dan sedih, dan ia duduk di sana dengan bahu terkulai, wajah merunduk, murung, dan terdiam.
Kemudian Sang Bhagavā, setelah mengetahui kondisi raja, berkata kepadanya:
“Baginda, ada lima situasi ini yang tidak dapat diperoleh seorang petapa atau brahmana, deva, Māra, atau Brahmā, atau oleh siapa pun di dunia.”
[Bagian selanjutnya dari sutta ini identik dengan 5:48, termasuk syairnya.]
Kalimat ini terdapat dalam teks Ee, tetapi diapit dalam tanda kurung dalam Be dan dalam catatan pada Ce. ↩︎