A iii 30
Meditasi Berjalan
Di terjemahkan dari pāḷi oleh
Bhikkhu Bodhi
ShortUrl:
“Para bhikkhu, ada lima manfaat dari meditasi berjalan ini. Apakah lima ini? [30]
Seseorang menjadi mampu melakukan perjalanan; ia menjadi mampu berusaha; ia menjadi sehat; apa yang ia makan, minum, konsumsi, dan kecap dapat dicerna dengan baik; konsentrasi yang dicapai melalui meditasi berjalan bertahan lama.1 Ini adalah kelima manfaat dari meditasi berjalan.”
Cīraṭṭhitiko hoti. Mp: “Jika seseorang telah memperoleh gambaran [konsentrasi] sewaktu berdiri, gambaran itu hilang ketika ia duduk. Jika ia telah memperoleh gambaran itu sewaktu duduk, gambaran itu hilang ketika ia berbaring. Tetapi pada seseorang yang bertekad pada berjalan mondar-mandir dan memperoleh gambaran dalam objek yang bergerak, gambaran itu tidak hilang ketika ia berdiri diam, duduk, dan berbaring.” ↩︎