easter-japanese

“Para bhikkhu, dengan memiliki enam kualitas, seorang bhikkhu dalam waktu tidak lama akan mencapai kejayaan dan kebesaran dalam kualitas-kualitas [bermanfaat]. Apakah enam ini? Di sini, seorang bhikkhu berkelimpahan cahaya,1 berkelimpahan usaha, berkelimpahan inspirasi; ia tidak menjadi puas; ia tidak mengabaikan tugasnya sehubungan dengan kualitas-kualitas bermanfaat; dan ia mengerahkan dirinya lebih jauh lagi. Dengan memiliki keenam kualitas ini, seorang bhikkhu dalam waktu tidak lama akan mencapai kejayaan dan kebesaran dalam kualitas-kualitas [bermanfaat].”


Catatan Kaki
  1. Ālokabahulo. Mp: “Ia berkelimpahan cahaya pengetahuan” (ñāṇālokabahulo). ↩︎