A iii 423
Bersenang dalam Kumpulan
Di terjemahkan dari pāḷi oleh
Bhikkhu Bodhi
ShortUrl:
“Para bhikkhu, (1) adalah tidak mungkin bahwa seorang bhikkhu yang bersenang dalam kumpulan, yang bersenang bersama kumpulan, yang menekuni kesenangan dalam kumpulan; yang bersenang dalam kelompok, yang bersenang bersama kelompok, yang menekuni kesenangan dalam kelompok, akan menemukan kesenangan dalam keterasingan ketika ia sendirian. (2) Adalah tidak mungkin bahwa seorang yang tidak menemukan kesenangan dalam keterasingan ketika ia sendirian [423]
akan memperoleh objek pikiran.1 (3) Adalah tidak mungkin bahwa seorang yang tidak memperoleh objek pikiran akan memenuhi pandangan benar. (4) Adalah tidak mungkin bahwa seorang yang tidak memenuhi pandangan benar akan memenuhi konsentrasi benar. (5) Adalah tidak mungkin bahwa seorang yang tidak memenuhi konsentrasi benar akan meninggalkan belenggu-belenggu. (6) Tanpa meninggalkan belenggu-belenggu, adalah tidak mungkin seseorang akan merealisasikan nibbāna.
“Para bhikkhu, (1) adalah mungkin bahwa seorang bhikkhu yang tidak bersenang dalam kumpulan, yang tidak bersenang bersama kumpulan, yang tidak menekuni kesenangan dalam kumpulan; yang tidak bersenang dalam kelompok, yang tidak bersenang bersama kelompok, yang tidak menekuni kesenangan dalam kelompok, akan menemukan kesenangan dalam keterasingan ketika ia sendirian. (2) Adalah mungkin bahwa seorang yang menemukan kesenangan dalam keterasingan ketika ia sendirian akan memperoleh objek pikiran. (3) Adalah mungkin bahwa seorang yang memperoleh objek pikiran akan memenuhi pandangan benar. (4) Adalah mungkin bahwa seorang yang memenuhi pandangan benar akan memenuhi konsentrasi benar. (5) Adalah mungkin bahwa seorang yang memenuhi konsentrasi benar akan meninggalkan belenggu-belenggu. (6) Setelah meninggalkan belenggu-belenggu, adalah mungkin seseorang akan merealisasikan nibbāna.”
Cittassa nimittaṃ. Mp: “Objek konsentrasi pikiran dan pandangan terang, aspek konsentrasi dan pandangan terang” (samādhivipassanācittassa nimittaṃ samādhivipassanākāraṃ). Mp jelas menginterpretasikan hal ini melalui kedua makna kata nimitta, sebagai objek dan sebagai “gambaran” atau aspek. ↩︎