easter-japanese

“Para bhikkhu, ada tiga hal ini. Apakah tiga ini? (1) Pandangan pemuasan, (2) pandangan diri, dan (3) pandangan salah. Ini adalah ketiga hal itu. Tiga hal [lainnya] harus dikembangkan untuk meninggalkan ketiga hal ini. Apakah tiga ini? (4) Persepsi ketidak-kekalan harus dikembangkan untuk meninggalkan pandangan pemuasan. (5) Persepsi tanpa-diri harus dikembangkan untuk meninggalkan pandangan diri. (6) Pandangan benar harus dikembangkan untuk meninggalkan pandangan salah. Ketiga hal ini harus dikembangkan untuk meninggalkan ketiga hal sebelumnya.” [448]