A ii 228
Pandangan
Di terjemahkan dari pāḷi oleh
Bhikkhu Bodhi
ShortUrl:
Edisi lain:
Indonesia (bodhi)
“Para bhikkhu, dengan memiliki empat kualitas, orang dungu, yang tidak kompeten, seorang yang jahat mempertahankan dirinya dalam kondisi celaka dan terluka; ia tercela dan dicela oleh para bijaksana; dan ia menghasilkan banyak keburukan. Apakah empat ini? Perbuatan buruk melalui jasmani, perbuatan buruk melalui ucapan, perbuatan buruk melalui pikiran, dan pandangan salah. Dengan memiliki keempat kualitas ini … ia menghasilkan banyak keburukan.
“Para bhikkhu, dengan memiliki empat kualitas [lainnya], orang bijaksana, yang kompeten, seorang yang baik mempertahankan dirinya dalam kondisi tidak-celaka dan tidak-terluka; ia tanpa cela dan di luar celaan oleh para bijaksana; dan ia menghasilkan banyak jasa. Apakah empat ini? Perbuatan baik melalui jasmani, perbuatan baik melalui ucapan, perbuatan baik melalui pikiran, dan pandangan benar. Dengan memiliki keempat kualitas ini … ia menghasilkan banyak jasa.” [229]