easter-japanese

Saya tidak tau dari mana datangnya pepatah small is beautiful itu. (Yang jelas menurut Saya pasti dari mereka yang menggunakan Bahasa Inggris he he he he) Tapi asal muasal ceritanya kan Kita tidak tahu?

Apa ada di antara kalian yang tahu? Beritahukan Saya, karena itu kebajikan (memberitahu kepada mereka yang tidak tahu, he he).

Kadang-kadang Saya jadi bingung kalau orang-orang ngucapin kata-kata itu, sambil nunjukin sesuatu yang kecil yang mereka jumpai. Trus kadang-kadang Saya berpikir apa mereka mengerti atau sekadar tahu saja?

Saya suka merenung tentang apa yang belum Saya mengerti dengan jelas. Dalam renungan Saya, terbesit sesuatu yang membuat hati ini tercerahkan.

Small is beatiful……… Kecil itu indah……… Kecil (sedikit) itu indah…… Keindahan hidup timbul karena sedikit keinginan…… Ketika mengharap……(terlalu banyak/ berlebihan) Apalagi menuntut…… Saat itu juga kita akan merasa kekurangan… Saat itu juga kita akan menderita……… Jadi terimalah diri kita…… Kondisi ini dengan apa adanya……… Jangan pernah mengeluh apalagi menuntut…… Sadarilah di saat Kita mengeluh, apalagi menuntut, pada saat itu kita menderita.

Selalulah berlatih untuk :

Menyadari keinginan kita Menunda keinginan buruk kita Bersabar dengan segala keinginan kita Menerima kondisi ini apa adanya

Be happy………