//honeypot demagogic

 Forum DhammaCitta. Forum Diskusi Buddhis Indonesia

Author Topic: Pertanyaan Kritis Mengenai Buddhisme  (Read 219394 times)

0 Members and 2 Guests are viewing this topic.

Offline hatRed

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 7.400
  • Reputasi: 138
  • step at the right place to be light
Re: Pertanyaan Kritis Mengenai Buddhisme
« Reply #30 on: 16 September 2009, 12:57:47 PM »
Apa persamaan dari Aliran2 Buddhisme...

contoh Theravada dan Mahayana.

Banyak sekali persamaannya. Sama-sama mengakui Sang Buddha sebagai Guru, sama-sama sepakat bahwa Pembebasan adalah tujuan tertinggi, sama-sama melihat bahwa penghidupan duniawi adalah dukkha, dll.

itu persamaan simbolisme saja...

tapi bagaimana dengan detilnya? adakah yg sama?
i'm just a mammal with troubled soul



Offline Nevada

  • Sebelumnya: Upasaka
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.445
  • Reputasi: 234
Re: Pertanyaan Kritis Mengenai Buddhisme
« Reply #31 on: 16 September 2009, 01:02:11 PM »
Apa persamaan dari Aliran2 Buddhisme...

contoh Theravada dan Mahayana.

Banyak sekali persamaannya. Sama-sama mengakui Sang Buddha sebagai Guru, sama-sama sepakat bahwa Pembebasan adalah tujuan tertinggi, sama-sama melihat bahwa penghidupan duniawi adalah dukkha, dll.

itu persamaan simbolisme saja...

tapi bagaimana dengan detilnya? adakah yg sama?

Secara garis besar, Aliran Theravada dan Aliran Mahayana adalah sama. Sama-sama Buddhisme. Tapi semakin kita mempelajari detilnya, kita akan semakin menemukan banyak perbedan. Perbedaan tidak selalu bertentangan. Tapi jika kita secara netral melihat detil dari ajarannya, memang ada formula tertentu yang mendasari perbedaan di antara keduanya.

Offline hatRed

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 7.400
  • Reputasi: 138
  • step at the right place to be light
Re: Pertanyaan Kritis Mengenai Buddhisme
« Reply #32 on: 16 September 2009, 01:05:41 PM »
pertanyaan berikut...


sebenarnya ini topik di thread sebelah, cuman karena berhentiya udah i lanjut sini aja


Mengenai arwah, dan penjaga neraka, serta algojo2 dan Raja neraka...

dalam Thread Alam Neraka oleh ci Lily.. disitu dituliskan alam neraka itu alam yg menyiksa.. karena ada yg disiksa...

dan di sutta ini

http://dhammacitta.org/forum/index.php/topic,12597.msg206928.html#msg206928

ada tuh yg menyiksa dalam alam neraka...


bagaimana tanggapannya?
i'm just a mammal with troubled soul



Offline Nevada

  • Sebelumnya: Upasaka
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.445
  • Reputasi: 234
Re: Pertanyaan Kritis Mengenai Buddhisme
« Reply #33 on: 16 September 2009, 01:25:27 PM »
pertanyaan berikut...


sebenarnya ini topik di thread sebelah, cuman karena berhentiya udah i lanjut sini aja


Mengenai arwah, dan penjaga neraka, serta algojo2 dan Raja neraka...

dalam Thread Alam Neraka oleh ci Lily.. disitu dituliskan alam neraka itu alam yg menyiksa.. karena ada yg disiksa...

dan di sutta ini

http://dhammacitta.org/forum/index.php/topic,12597.msg206928.html#msg206928

ada tuh yg menyiksa dalam alam neraka...


bagaimana tanggapannya?

Ini mungkin salah satu perbedaannya.

Di Aliran Theravada, penghuni alam neraka akan menderita karena kondisi di alam itu sengsara. Bukan karena disiksa oleh algojo. Meskipun di dalam Sutta (Theravada) juga ada pernyataan adanya sang penjaga neraka.

Sedangkan di Aliran Mahayana, dituliskan dengan tegas di Sutra bahwa penghuni neraka akan menderita karena hukuman dari Raja Yama. Algojo neraka akan menghukum makhluk-makhluk yang terlahir di sana. Dan secara eksplisit hal ini menandakan bahwa Aliran Mahayana memegang konsep bahwa neraka adalah tempat hukuman.

Ada beberapa poin yang bisa ditinjau di sini, yaitu:
- Mungkin penjelasan tentang penjaga neraka di Sutta (Theravada) adalah perumpamaan.
- Bila Aliran Theravada juga memegang pandangan adanya penjaga neraka, maka ini merupakan salah satu muatan yang cukup selaras dengan Aliran Mahayana.
- Bila Aliran Theravada memegang adanya penjaga neraka, hal ini belum bisa dipastikan bahwa penjaga neraka itu yang menyiksa makhluk penghuni neraka. Jabatannya saja sangat berbeda. Penjaga hanya menjaga; bukan penghukum (algojo).
- Bila penjaga neraka itu juga merangkap sebagai algojo, maka ada ketidak-konsistenan di dalam doktrin Aliran Theravada.
- Bila Aliran Theravada terbukti konsisten dengan doktrinnya sendiri, dan Aliran Mahayana juga konsisten dengan doktrinnya sendiri; maka dari kasus ini saja kita sudah bisa melihat perbedaan fundamental di antara keduanya.
« Last Edit: 16 September 2009, 01:29:36 PM by upasaka »

Offline hatRed

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 7.400
  • Reputasi: 138
  • step at the right place to be light
Re: Pertanyaan Kritis Mengenai Buddhisme
« Reply #34 on: 16 September 2009, 01:55:31 PM »
^
dan kesimpulan pribadi anda sendiri seperti apa ;D
i'm just a mammal with troubled soul



Offline purnama

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 1.309
  • Reputasi: 73
  • Gender: Male
Re: Pertanyaan Kritis Mengenai Buddhisme
« Reply #35 on: 16 September 2009, 02:05:09 PM »
- Bila Aliran Theravada juga memegang pandangan adanya penjaga neraka, maka ini merupakan salah satu muatan yang cukup selaras dengan Aliran Mahayana.
- Bila Aliran Theravada memegang adanya penjaga neraka, hal ini belum bisa dipastikan bahwa penjaga neraka itu yang menyiksa makhluk penghuni neraka. Jabatannya saja sangat berbeda. Penjaga hanya menjaga; bukan penghukum (algojo).

Pointnnya Ampir sama pak. Lagi pula penjaga neraka bukan saja raja yama. tiap - tingkatan beda - beda penjaga.

Offline hatRed

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 7.400
  • Reputasi: 138
  • step at the right place to be light
Re: Pertanyaan Kritis Mengenai Buddhisme
« Reply #36 on: 16 September 2009, 02:06:34 PM »
Buddhisme milik siapa?

Theravada ngaku sebagai buddhisme
Mahayana mengaku sebagai buddhisme
dengan anak buahnya, kek Zen, tanah suci dan lain lain

bahkan baru baru ini MMD ngaku ngaku buddhisme juga

nah pertanyaan2 untuk buddhisme di thread ini buat yg mana? sendangkan sebagaimana dari awal dikatakan dalam detilnya masing2 berbeda.

terus siapa pula yg berhak menjawab pertanyaan untuk "buddhisme"?

bolehkan aliran "buddha" Maitreya menjawab di thread ini? (karena mereka juga ngaku ngaku buddhisme)
i'm just a mammal with troubled soul



Offline purnama

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 1.309
  • Reputasi: 73
  • Gender: Male
Re: Pertanyaan Kritis Mengenai Buddhisme
« Reply #37 on: 16 September 2009, 02:42:43 PM »
Buddhisme milik siapa?

Theravada ngaku sebagai buddhisme
Mahayana mengaku sebagai buddhisme
dengan anak buahnya, kek Zen, tanah suci dan lain lain

bahkan baru baru ini MMD ngaku ngaku buddhisme juga

nah pertanyaan2 untuk buddhisme di thread ini buat yg mana? sendangkan sebagaimana dari awal dikatakan dalam detilnya masing2 berbeda.

terus siapa pula yg berhak menjawab pertanyaan untuk "buddhisme"?

bolehkan aliran "buddha" Maitreya menjawab di thread ini? (karena mereka juga ngaku ngaku buddhisme)

buddhism milik semua mahluk tepatnnya :))
tanah suci, zen kek, bahkan aliran tera kek, vajra kek, semua statusnya sama, cuman beda cara pengajaran aja.
aliran maitreya sih emang gado - gado, mau ngaku buddhism silakan . asal satu jangan ngaku ngaku buddshim, tapi ngajarin orang melakukan kriminal, ngak jual - jual tanah suci, ngak ajakin berontak kayak FLG, Atau Lu sheng yen. Selamanya ngajarinnya ngak merusak moral dan hukum negara. fine - fine aja bagi g sih :D

Offline Kelana

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.225
  • Reputasi: 142
Re: Pertanyaan Kritis Mengenai Buddhisme
« Reply #38 on: 16 September 2009, 06:00:26 PM »
Kenapa perkumpulan sangha.. kek gengster aja.......

kek mafia...... semuanya serba sembunyi sembunyi... terus ada kelompok kelompok.... sama toh kek mafia...

Jika kita balik bertanya menjadi: “mengapa gangster … kaya perkumpulan sangha saja.”  :)

Bagi saya, berkumpul, berkelompok adalah hal yang alami. Kenapa? Karena adanya kesamaan, hal-hal yang sama. Mereka yang memiliki kesamaan cenderung berkelompok. Lumba-lumba akan berkelompok dengan lumba-lumba, gajah dengan gajah, petapa dengan petapa. Di dalam berkelompok inilah mereka menjadi kuat, saling mendukung, saling membantu dalam hal tertentu, apakah untuk bertahan hidup maupun untuk mencapai kesucian.
GKBU
 
_/\_ suvatthi hotu


- finire -

Offline Nevada

  • Sebelumnya: Upasaka
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.445
  • Reputasi: 234
Re: Pertanyaan Kritis Mengenai Buddhisme
« Reply #39 on: 16 September 2009, 10:04:34 PM »
Buddhisme milik siapa?

Theravada ngaku sebagai buddhisme
Mahayana mengaku sebagai buddhisme
dengan anak buahnya, kek Zen, tanah suci dan lain lain

bahkan baru baru ini MMD ngaku ngaku buddhisme juga

nah pertanyaan2 untuk buddhisme di thread ini buat yg mana? sendangkan sebagaimana dari awal dikatakan dalam detilnya masing2 berbeda.

terus siapa pula yg berhak menjawab pertanyaan untuk "buddhisme"?

bolehkan aliran "buddha" Maitreya menjawab di thread ini? (karena mereka juga ngaku ngaku buddhisme)

buddhism milik semua mahluk tepatnnya :))
tanah suci, zen kek, bahkan aliran tera kek, vajra kek, semua statusnya sama, cuman beda cara pengajaran aja.
aliran maitreya sih emang gado - gado, mau ngaku buddhism silakan . asal satu jangan ngaku ngaku buddshim, tapi ngajarin orang melakukan kriminal, ngak jual - jual tanah suci, ngak ajakin berontak kayak FLG, Atau Lu sheng yen. Selamanya ngajarinnya ngak merusak moral dan hukum negara. fine - fine aja bagi g sih :D

Buddhisme terdiri dari kata dasar "Buddha" dan "isme". Buddha artinya merujuk pada Sang Buddha Gotama; sedangkan isme artinya adalah kepercayaan atau ajaran. Jadi Buddhisme artinya adalah "ajaran Sang Buddha".

Buddhisme adalah satu label. Semua pihak menyatakan bahwa ajarannya adalah Buddhisme. Itu karena semua pihak menyatakan bahwa ajarannya adalah Ajaran Sang Buddha; atau setidaknya ajarannya selaras dengan ajaran Sang Buddha.

Buddhisme hanyalah satu istilah untuk menyebut suatu paham / ajaran sesuai dengan kategorinya. Tapi sesuai dengan kesepakatan, yang dinyatakan sebagai Buddhisme adalah Aliran Theravada, Aliran Mahayana dan Aliran Vajrayana. Ketiganya memiliki kriteria-kriteria yang sama, sehingga dinyatakan sebagai Buddhisme mainstream.

Offline fabian c

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.095
  • Reputasi: 128
  • Gender: Male
  • 2 akibat pandangan salah: neraka atau rahim hewan
Re: Pertanyaan Kritis Mengenai Buddhisme
« Reply #40 on: 20 September 2009, 07:28:10 AM »
pertanyaan berikut...


sebenarnya ini topik di thread sebelah, cuman karena berhentiya udah i lanjut sini aja


Mengenai arwah, dan penjaga neraka, serta algojo2 dan Raja neraka...

dalam Thread Alam Neraka oleh ci Lily.. disitu dituliskan alam neraka itu alam yg menyiksa.. karena ada yg disiksa...

dan di sutta ini

http://dhammacitta.org/forum/index.php/topic,12597.msg206928.html#msg206928

ada tuh yg menyiksa dalam alam neraka...


bagaimana tanggapannya?

Teman-teman nimbrung ya?
Menurut pendapat saya sih, mungkin alam neraka ada juga kemiripan dengan alam manusia dalam beberapa hal, dimana para mahluk neraka hidup dengan segala kesukaran mereka sendiri, misalnya berjalan diantara semak berduri, atau lumpur panas mendidih, mungkin mereka bisa saling melukai di alam neraka, tetapi tak akan mati di alam neraka tersebut hingga karma buruknya habis.

Dalam sutta-sutta Pali ada diterangkan mengenai neraka dan penjaga gerbang neraka, Neraka menyakitkan bagi siapapun yang masuk ke dalamnya, sedangkan bagi meditator yang telah mengatasi rasa sakit (telah menyelami sepenuhnya dan terlepas dari rasa sakit), alam neraka telah tertutup baginya selama-lamanya.

sukhi hotu
« Last Edit: 20 September 2009, 07:59:38 AM by fabian c »
Tiga hal ini, O para bhikkhu dilakukan secara rahasia, bukan secara terbuka.
Bercinta dengan wanita, mantra para Brahmana dan pandangan salah.

Tiga hal ini, O para Bhikkhu, bersinar secara terbuka, bukan secara rahasia.
Lingkaran rembulan, lingkaran matahari serta Dhamma dan Vinaya Sang Tathagata

Offline Mr.Jhonz

  • Sebelumnya: Chikennn
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 3.164
  • Reputasi: 148
  • Gender: Male
  • simple life
Re: Pertanyaan Kritis Mengenai Buddhisme
« Reply #41 on: 20 September 2009, 08:27:41 AM »
Aye mau ambil bagian

Jhana,
banyak di artikel2 meditasi terdapat kata jhana,dan untuk mencapai jhana cuma perlu disampaikan dalam dua lembar kertas saja, sehingga terkesan mencapai jhana adalah tidak sulit..
Pertanyaan sy,kenapa sy belum pernah bertemu,melihat,atau mendengar orang yg telah mencapai jhana(dikehidupan saat ini),baik jhana 1-4
adakah member Dc yg telah mencapai jhana?
buddha; "berjuanglah dengan tekun dan perhatian murni"

Offline fabian c

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.095
  • Reputasi: 128
  • Gender: Male
  • 2 akibat pandangan salah: neraka atau rahim hewan
Re: Pertanyaan Kritis Mengenai Buddhisme
« Reply #42 on: 20 September 2009, 08:42:07 AM »
Aye mau ambil bagian

Jhana,
banyak di artikel2 meditasi terdapat kata jhana,dan untuk mencapai jhana cuma perlu disampaikan dalam dua lembar kertas saja, sehingga terkesan mencapai jhana adalah tidak sulit..
Pertanyaan sy,kenapa sy belum pernah bertemu,melihat,atau mendengar orang yg telah mencapai jhana(dikehidupan saat ini),baik jhana 1-4
adakah member Dc yg telah mencapai jhana?


Saudara Jhonz yang baik,

Bila ada anggota DC yang telah mencapai Jhana, mungkin mereka juga tak mau bicara mengenai pencapaian mereka (walaupun bagi umat awam yang telah mencapai Jhana bukan merupakan pelanggaran bila mengungkapkan pencapaian mereka), tetapi bila ingin tahu apakah Jhana bisa dicapai atau tidak, lebih baik kita mengikuti retret meditasi Samatha (yang dibimbing oleh guru meditasi yang kompeten), nanti dari berbagi pengalaman dengan peserta lain setelah retret kita akan mengetahui sendiri, apakah ada yang mencapai Jhana atau tidak dalam kehidupan ini.

Sukhi hotu
Tiga hal ini, O para bhikkhu dilakukan secara rahasia, bukan secara terbuka.
Bercinta dengan wanita, mantra para Brahmana dan pandangan salah.

Tiga hal ini, O para Bhikkhu, bersinar secara terbuka, bukan secara rahasia.
Lingkaran rembulan, lingkaran matahari serta Dhamma dan Vinaya Sang Tathagata

Offline Adhi Dharma

  • Bukan Tamu
  • *
  • Posts: 3
  • Reputasi: 0
  • Gender: Male
Re: Pertanyaan Kritis Mengenai Buddhisme
« Reply #43 on: 21 November 2009, 03:29:15 PM »
Gantian ane yg nanya...

"Kenapa jarang g liat orang Pribumi beragama Buddha?"

Hwhwwhwhh banyak kok di daerah Pulau Jawa, apa lgi agama budhist mulai berkembang di daerah seperti Temanggung, Jepara, dan mulai dibangun vihara2...

Offline Jerry

  • Sebelumnya xuvie
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 3.212
  • Reputasi: 124
  • Gender: Male
  • Suffering is optional.. Pain is inevitable..
Re: Pertanyaan Kritis Mengenai Buddhisme
« Reply #44 on: 21 November 2009, 05:28:57 PM »
Aye mau ambil bagian

Jhana,
banyak di artikel2 meditasi terdapat kata jhana,dan untuk mencapai jhana cuma perlu disampaikan dalam dua lembar kertas saja, sehingga terkesan mencapai jhana adalah tidak sulit..
Pertanyaan sy,kenapa sy belum pernah bertemu,melihat,atau mendengar orang yg telah mencapai jhana(dikehidupan saat ini),baik jhana 1-4
adakah member Dc yg telah mencapai jhana?

Banyaknya lembar kertas yg dihabiskan tidak berbanding lurus dengan kemudahan dalam pencapaiannya. ;D

Gantian ane yg nanya...

"Kenapa jarang g liat orang Pribumi beragama Buddha?"

Hwhwwhwhh banyak kok di daerah Pulau Jawa, apa lgi agama budhist mulai berkembang di daerah seperti Temanggung, Jepara, dan mulai dibangun vihara2...
Bisanya bangun vihara mulu nih umat buddhisnya..
appamadena sampadetha