//honeypot demagogic

 Forum DhammaCitta. Forum Diskusi Buddhis Indonesia

Author Topic: Sekolah Tahan Gempa 39 Milyar di Padang dibangun oleh Yayasan Tzu Chi  (Read 37514 times)

0 Members and 1 Guest are viewing this topic.

Offline DragonHung

  • Sahabat Baik
  • ****
  • Posts: 963
  • Reputasi: 57
  • Gender: Male


Gempa yang terjadi di Padang pada tanggal 30 September lalu memang masih menyisakan duka mendalam bagi warga kota ini. Terlebih para pelajar yang gedung sekolah mereka hancur akibat gempa tersebut.
Karena itulah, sebuah Yayasan lintas agama bernama Yayasan Tzu Chi ingin memberikan bantuan untuk membuat sekolah yang layak bagi para pelajar di kota padang. Penawaran ini disambut baik oleh Pemerintah Kota Padang. Melalui beberapa pertimbangan maka pemerintah memutuskan agar gedung sekolah tersebut nantinya akan ditempati oleh SMA Negeri 1 Padang.

Tempat Pak Gamawan Fauzi (MENDAGRI) dulunya menuntut ilmu ini di bangun diatas lahan seluas 1,2 hektar, tepatnya di kawasan Belanti kota Padang (jalan Belanti Raya). Sekolah yang diresmikan pada tanggal 7 Agustus lalu ini dibangun selama kurang lebih 9 bulan sejak peletakan batu pertama pada 10 November 2009.

SMA Negeri 1 Padang boleh dikatakan sebagai salah satu sekolah paling megah di provinsi Sumtera Barat bahkan di Indonesia. Sekolah yang disumbangkan oleh Yayasan Buddha Tzu Chi Internasional Indonesia ini di bangun dengan standard Internasional, tidak tanggung – tanggung, yayasan yang berpusat di Negara Taiwan ini mengucurkan dana 39 Milyar untuk membangun gedung lengkap dengan fasilitasnya.

Sekolah ini terdiri dari 42 ruangan belajar, sebuah gedung olahraga, mesjid, dan juga dilengkapi helipad pada bagian  atas gedungnya. Tidak hanya sebagai sarana untuk belajar mengajar, sekolah ini juga akan dijadikan sebagi tempat evakuasi (shelter) warga sekitar sekolah hingga radius 1 km. Gedung sekolah ini telah dirancang sedemikian rupa sehingga dapat menahan guncangan gempa hingga 9 skala richter.


pintu utama: ShowHide


pintu utama 2: ShowHide


gedung olharga: ShowHide
:matabelo indahnyaa


pasilitas gedung olharga: ShowHide


gedung olahraga 2: ShowHide
:thumbup


tempat ibadah: ShowHide


koridor: ShowHide



ruang kelas: ShowHide


tangga darurat: ShowHide

Tangga Darurat (untuk evakuasi) langsung menuju lantai 4 (shelter). Terdapat pada bagian kiri dan kanan gedung sekolah.


helipad gan!: ShowHide



http://www.smansa-padang.sch.id/
« Last Edit: 27 November 2010, 06:50:54 PM by DragonHung »
Banyak berharap, banyak kecewa
Sedikit berharap, sedikit kecewa
Tidak berharap, tidak kecewa
Hanya memperhatikan saat ini, maka tiada ratapan dan khayalan

Offline Forte

  • Sebelumnya FoxRockman
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 16.577
  • Reputasi: 458
  • Gender: Male
  • not mine - not me - not myself
Re: Sekolah Tahan Gempa 39 Milyar di Padang dibangun oleh Yayasan Tzu Chi
« Reply #1 on: 27 November 2010, 08:46:41 PM »
wah.. SMANSA padang pindah ya ke dekat ulak karang.. :P
Ini bukan milikku, ini bukan aku, ini bukan diriku
6 kelompok 6 - Chachakka Sutta MN 148

Offline Sumedho

  • Kebetulan
  • Administrator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 12.406
  • Reputasi: 423
  • Gender: Male
  • not self
Re: Sekolah Tahan Gempa 39 Milyar di Padang dibangun oleh Yayasan Tzu Chi
« Reply #2 on: 27 November 2010, 09:09:24 PM »
Quote
SMA Negeri 1 Padang boleh dikatakan sebagai salah satu sekolah paling megah di provinsi Sumtera Barat bahkan di Indonesia.

???
There is no place like 127.0.0.1

Offline johan3000

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 11.552
  • Reputasi: 219
  • Gender: Male
  • Crispy Lotus Root
Re: Sekolah Tahan Gempa 39 Milyar di Padang dibangun oleh Yayasan Tzu Chi
« Reply #3 on: 27 November 2010, 09:21:59 PM »
dgn harga segitu.... harapan gw...

1. meja dan bangku bukan dari kayu, tapi stainless steel yg gak bisa rusak
2. papan tulis full (wall size) dan berlapis-lapis...
3. selain tv LCD, juga proyektor LCD dehh
4. corong hujan pindu utama seharus nya dihilangan....
5. lebih banyak tanaman... plus pohon Boddhi...
6. memiliki wind generator sendiri...


hahhaha asal usul yooo
Nagasena : salah satu dari delapan penyebab matangnya kebijaksanaan dgn seringnya bertanya

Offline hemayanti

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 4.477
  • Reputasi: 186
  • Gender: Female
  • Appamadena Sampadetha
Re: Sekolah Tahan Gempa 39 Milyar di Padang dibangun oleh Yayasan Tzu Chi
« Reply #4 on: 29 November 2010, 01:23:56 AM »
strukturnya terlihat seperti bangunan umum lainnya..
struktur rangka beton..
bener ga beton?
tahan gempanya di bagian mana ya?
mungkin ada keunikan di bagian pondasinya?
bisa mpe berapa SR?

yang keren bagian helipadnya.. :jempol:
bisa nampung berapa ribu orang?


???

saya juga bingung... hehehe..
se indonesia??

dgn harga segitu.... harapan gw...

1. meja dan bangku bukan dari kayu, tapi stainless steel yg gak bisa rusak
2. papan tulis full (wall size) dan berlapis-lapis...
3. selain tv LCD, juga proyektor LCD dehh
4. corong hujan pindu utama seharus nya dihilangan....
5. lebih banyak tanaman... plus pohon Boddhi...
6. memiliki wind generator sendiri...

hahhaha asal usul yooo


1. stainless steel emang ga bisa rusak ya? semua anicca...  ;D
2. mungkin terlalu boros
4. ada ya?
5. kan masih baru,, pohonnya masih kecil2..  ;D
"Sekarang, para bhikkhu, Aku mengatakan ini sebagai nasihat terakhir-Ku: kehancuran adalah sifat dari segala sesuatu yang terbentuk. Oleh karena itu, berjuanglah dengan penuh kesadaran."

Offline johan3000

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 11.552
  • Reputasi: 219
  • Gender: Male
  • Crispy Lotus Root
Re: Sekolah Tahan Gempa 39 Milyar di Padang dibangun oleh Yayasan Tzu Chi
« Reply #5 on: 29 November 2010, 09:21:28 AM »


Harvard Medical School classroom
Visiting Harvard Medical School and MIT after my brother's graduation.

Oh... meja dari kayu jati atau kayu besi... tapi dilapisin dgn stainless steel (dibungkus)...
spt frame foto gitu. dan kayunya bisa dilepas utk dipoles lagi... pokokne tahan paling tidak
500 tahun gitu dehhh

kalau white/green/black board FULL itu sih lebih efficient, dari pada hapus2 papan tulis tohhh
dibuat paling tidak 3 lapis masing2 papan tulis.... :)) :)) :))
Nagasena : salah satu dari delapan penyebab matangnya kebijaksanaan dgn seringnya bertanya

Offline Elin

  • DhammaCitta Press
  • KalyanaMitta
  • *
  • Posts: 4.377
  • Reputasi: 222
  • Gender: Female
Re: Sekolah Tahan Gempa 39 Milyar di Padang dibangun oleh Yayasan Tzu Chi
« Reply #6 on: 29 November 2010, 02:24:12 PM »
tahan gempanya di bagian mana ya?
mungkin ada keunikan di bagian pondasinya?
bisa mpe berapa SR?

Gedung sekolah ini telah dirancang sedemikian rupa sehingga dapat menahan guncangan gempa hingga 9 skala richter.

sis hema gak sati niiiee...  ^-^

Offline Elin

  • DhammaCitta Press
  • KalyanaMitta
  • *
  • Posts: 4.377
  • Reputasi: 222
  • Gender: Female
Re: Sekolah Tahan Gempa 39 Milyar di Padang dibangun oleh Yayasan Tzu Chi
« Reply #7 on: 29 November 2010, 06:37:17 PM »
Gempa yang terjadi di Padang pada tanggal 30 September lalu memang masih menyisakan duka mendalam bagi warga kota ini. Terlebih para pelajar yang gedung sekolah mereka hancur akibat gempa tersebut.
Karena itulah, sebuah Yayasan lintas agama bernama Yayasan Tzu Chi ingin memberikan bantuan untuk membuat sekolah yang layak bagi para pelajar di kota padang.
tempat ibadah: ShowHide


Hebat yach, ampe mesjid nya pun ikut dibangun oleh Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia..
Benar2 Yayasan lintas agama.. :jempol:


ruang kelas: ShowHide


wedeewww... Keren banget ruang kelas nya ada LCD TV...
ckckck zaman Elin sekolah gak gt.. :|
Jangan kan LCD TV, papan tulis aja masih pake kapur nulisnya :))



Offline Indra

  • Global Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 14.819
  • Reputasi: 451
  • Gender: Male
Re: Sekolah Tahan Gempa 39 Milyar di Padang dibangun oleh Yayasan Tzu Chi
« Reply #8 on: 29 November 2010, 06:45:40 PM »
Hebat yach, ampe mesjid nya pun ikut dibangun oleh Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia..
Benar2 Yayasan lintas agama..

ada gak ya? vihara yg dibangun oleh Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia?

Offline dewi_go

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 1.848
  • Reputasi: 69
  • Gender: Female
Re: Sekolah Tahan Gempa 39 Milyar di Padang dibangun oleh Yayasan Tzu Chi
« Reply #9 on: 29 November 2010, 08:34:35 PM »
kuat banget dana yayasan tzu chi salut deh..
Sweet things are easy 2 buy,
but sweet people are difficult to find.
Life ends when u stop dreaming, hope ends when u stop believing,
Love ends when u stop caring,
Friendship ends when u stop sharing.
So share this with whom ever u consider a friend.
To love without condition... ......... .........

Offline Adhitthana

  • Sebelumnya: Virya
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.508
  • Reputasi: 239
  • Gender: Male
Re: Sekolah Tahan Gempa 39 Milyar di Padang dibangun oleh Yayasan Tzu Chi
« Reply #10 on: 29 November 2010, 10:19:10 PM »
ada gak ya? vihara yg dibangun oleh Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia?
iya ... gw juga jadi ikut "ngiri"  ;D
  Aku akan mengalami Usia tua, aku akan menderita penyakit, aku akan mengalami kematian. Segala yang ku Cintai, ku miliki, dan ku senangi akan Berubah dan terpisah dariku ....

Offline DragonHung

  • Sahabat Baik
  • ****
  • Posts: 963
  • Reputasi: 57
  • Gender: Male
Re: Sekolah Tahan Gempa 39 Milyar di Padang dibangun oleh Yayasan Tzu Chi
« Reply #11 on: 29 November 2010, 11:13:55 PM »
Kayaknya menurut gw, agar perkembangan agama buddha di indonesia bisa maju harusnya meniru cara-cara seperti yayasan buddha Tzu Chi, sanggup membantu siapa saja tanpa membedakan suku, agama, ras dan antar golongan.

Kalo menunggu sampai menjadi buddhis dulu semua baru di tolong kayaknya bakalan lama perkembangannya.
Banyak berharap, banyak kecewa
Sedikit berharap, sedikit kecewa
Tidak berharap, tidak kecewa
Hanya memperhatikan saat ini, maka tiada ratapan dan khayalan

Offline ryu

  • Global Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 13.403
  • Reputasi: 429
  • Gender: Male
  • hampir mencapai penggelapan sempurna ;D
Re: Sekolah Tahan Gempa 39 Milyar di Padang dibangun oleh Yayasan Tzu Chi
« Reply #12 on: 30 November 2010, 07:30:10 AM »
ada gak ya? vihara yg dibangun oleh Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia?
yang ada juga banyak vihara2 diprotes ama umat lain untuk di bongkar patungnya =))
Janganlah memperhatikan kesalahan dan hal-hal yang telah atau belum dikerjakan oleh diri sendiri. Tetapi, perhatikanlah apa yang telah dikerjakan dan apa yang belum dikerjakan oleh orang lain =))

Offline ryu

  • Global Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 13.403
  • Reputasi: 429
  • Gender: Male
  • hampir mencapai penggelapan sempurna ;D
Re: Sekolah Tahan Gempa 39 Milyar di Padang dibangun oleh Yayasan Tzu Chi
« Reply #13 on: 30 November 2010, 07:36:08 AM »
Kayaknya menurut gw, agar perkembangan agama buddha di indonesia bisa maju harusnya meniru cara-cara seperti yayasan buddha Tzu Chi, sanggup membantu siapa saja tanpa membedakan suku, agama, ras dan antar golongan.

Kalo menunggu sampai menjadi buddhis dulu semua baru di tolong kayaknya bakalan lama perkembangannya.
kayaknya menurut gw, agar agama buda di indonesia makin punah, harusnya meniru cara2 yayasan buda suci, bantu saja semua sehingga mereka semakin kuat dan agama buda semakin habis karena di convert oleh aliran lain yang semakin kuat, juga di tekan oleh aliran lain yang semakin kuat =))
Janganlah memperhatikan kesalahan dan hal-hal yang telah atau belum dikerjakan oleh diri sendiri. Tetapi, perhatikanlah apa yang telah dikerjakan dan apa yang belum dikerjakan oleh orang lain =))

Offline DragonHung

  • Sahabat Baik
  • ****
  • Posts: 963
  • Reputasi: 57
  • Gender: Male
Re: Sekolah Tahan Gempa 39 Milyar di Padang dibangun oleh Yayasan Tzu Chi
« Reply #14 on: 30 November 2010, 08:12:57 AM »
kayaknya menurut gw, agar agama buda di indonesia makin punah, harusnya meniru cara2 yayasan buda suci, bantu saja semua sehingga mereka semakin kuat dan agama buda semakin habis karena di convert oleh aliran lain yang semakin kuat, juga di tekan oleh aliran lain yang semakin kuat =))

Kayaknya gw percaya nasihat Sang Guru masih berlaku sampe sekarang
"Kebencian tidak akan berakhir bila dibalas dengan kebencian.  Kebencian akan berakhir bila dibalas dengan cinta kasih"
Banyak berharap, banyak kecewa
Sedikit berharap, sedikit kecewa
Tidak berharap, tidak kecewa
Hanya memperhatikan saat ini, maka tiada ratapan dan khayalan

Offline Kelana

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.225
  • Reputasi: 142
Re: Sekolah Tahan Gempa 39 Milyar di Padang dibangun oleh Yayasan Tzu Chi
« Reply #15 on: 30 November 2010, 08:13:57 AM »
ada gak ya? vihara yg dibangun oleh Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia?

Saya berharap sih tidak bangun vihara tapi sekolah Buddhis. Sekolah Buddhis teladan yang bisa jadi sekolah favorit. Kita butuh manusia-manusia Buddhis yang kritis dalam bidang moral maupun akademis.
GKBU
 
_/\_ suvatthi hotu


- finire -

Offline DragonHung

  • Sahabat Baik
  • ****
  • Posts: 963
  • Reputasi: 57
  • Gender: Male
Re: Sekolah Tahan Gempa 39 Milyar di Padang dibangun oleh Yayasan Tzu Chi
« Reply #16 on: 30 November 2010, 08:24:22 AM »
Saya berharap sih tidak bangun vihara tapi sekolah Buddhis. Sekolah Buddhis teladan yang bisa jadi sekolah favorit. Kita butuh manusia-manusia Buddhis yang kritis dalam bidang moral maupun akademis.

Ada! Sekarang lagi dibangun sekolah dasar Tzu Chi di pantai indah kapuk, Jakarta utara.

Sekolah Dasar Tzu Chi
Banyak berharap, banyak kecewa
Sedikit berharap, sedikit kecewa
Tidak berharap, tidak kecewa
Hanya memperhatikan saat ini, maka tiada ratapan dan khayalan

Offline Indra

  • Global Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 14.819
  • Reputasi: 451
  • Gender: Male
Re: Sekolah Tahan Gempa 39 Milyar di Padang dibangun oleh Yayasan Tzu Chi
« Reply #17 on: 30 November 2010, 08:26:50 AM »
Kayaknya gw percaya nasihat Sang Guru masih berlaku sampe sekarang
"Kebencian tidak akan berakhir bila dibalas dengan kebencian.  Kebencian akan berakhir bila dibalas dengan cinta kasih"

kalimat yg benar adalah "Kebencian akan berakhir jika dibalas dengan tidak-membenci" apakah tidak-membenci = cinta kasih?

Offline Indra

  • Global Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 14.819
  • Reputasi: 451
  • Gender: Male
Re: Sekolah Tahan Gempa 39 Milyar di Padang dibangun oleh Yayasan Tzu Chi
« Reply #18 on: 30 November 2010, 08:28:12 AM »
ada gak ya? vihara yg dibangun oleh Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia?

gak ada ya?

Offline DragonHung

  • Sahabat Baik
  • ****
  • Posts: 963
  • Reputasi: 57
  • Gender: Male
Re: Sekolah Tahan Gempa 39 Milyar di Padang dibangun oleh Yayasan Tzu Chi
« Reply #19 on: 30 November 2010, 08:28:27 AM »
kalimat yg benar adalah "Kebencian akan berakhir jika dibalas dengan tidak-membenci" apakah tidak-membenci = cinta kasih?

Thanks atas koreksinya
Banyak berharap, banyak kecewa
Sedikit berharap, sedikit kecewa
Tidak berharap, tidak kecewa
Hanya memperhatikan saat ini, maka tiada ratapan dan khayalan

Offline DragonHung

  • Sahabat Baik
  • ****
  • Posts: 963
  • Reputasi: 57
  • Gender: Male
Re: Sekolah Tahan Gempa 39 Milyar di Padang dibangun oleh Yayasan Tzu Chi
« Reply #20 on: 30 November 2010, 08:30:30 AM »
Kalo vihara kayaknya gak ada, kalo STABN Sriwijaya ama rumah kasih untuk warga gak mampu ada dibangun.
Banyak berharap, banyak kecewa
Sedikit berharap, sedikit kecewa
Tidak berharap, tidak kecewa
Hanya memperhatikan saat ini, maka tiada ratapan dan khayalan

Offline Indra

  • Global Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 14.819
  • Reputasi: 451
  • Gender: Male
Re: Sekolah Tahan Gempa 39 Milyar di Padang dibangun oleh Yayasan Tzu Chi
« Reply #21 on: 30 November 2010, 08:34:59 AM »
Kalo vihara kayaknya gak ada, kalo STABN Sriwijaya ama rumah kasih untuk warga gak mampu ada dibangun.

kenapa ada diskriminasi di sini? menggunakan kata BUDDHA sebagai nama yayasan tetapi lebih mementingkan pembangunan mesjid daripada vihara?

Offline DragonHung

  • Sahabat Baik
  • ****
  • Posts: 963
  • Reputasi: 57
  • Gender: Male
Re: Sekolah Tahan Gempa 39 Milyar di Padang dibangun oleh Yayasan Tzu Chi
« Reply #22 on: 30 November 2010, 08:44:37 AM »
hahahaha Yayasan mereka lebih mementingkan misi sosial kali, dari pada misi misionaris.  Trus kayaknya pusat kegiatan mereka di indonesia itu bukan berupa vihara, tetapi hanya berupa aula gedung saja kalo tidak salah.
Banyak berharap, banyak kecewa
Sedikit berharap, sedikit kecewa
Tidak berharap, tidak kecewa
Hanya memperhatikan saat ini, maka tiada ratapan dan khayalan

Offline Indra

  • Global Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 14.819
  • Reputasi: 451
  • Gender: Male
Re: Sekolah Tahan Gempa 39 Milyar di Padang dibangun oleh Yayasan Tzu Chi
« Reply #23 on: 30 November 2010, 08:49:06 AM »
hahahaha Yayasan mereka lebih mementingkan misi sosial kali, dari pada misi misionaris.  Trus kayaknya pusat kegiatan mereka di indonesia itu bukan berupa vihara, tetapi hanya berupa aula gedung saja kalo tidak salah.

jadi menurut yayasan ini membangun mesjid termasuk misi sosial tetapi membangun vihara bukanlah misi sosial?

Offline DragonHung

  • Sahabat Baik
  • ****
  • Posts: 963
  • Reputasi: 57
  • Gender: Male
Re: Sekolah Tahan Gempa 39 Milyar di Padang dibangun oleh Yayasan Tzu Chi
« Reply #24 on: 30 November 2010, 08:53:56 AM »
Justru saya juga ikut heran disini, mereka banyak melakukan pembangunan, tetapi belon pernah saya dengar mereka membangun vihara.

Gak tahu kebijakan mereka itu bagaimana untuk pembangunan vihara.
Banyak berharap, banyak kecewa
Sedikit berharap, sedikit kecewa
Tidak berharap, tidak kecewa
Hanya memperhatikan saat ini, maka tiada ratapan dan khayalan

Offline dhammadinna

  • Sebelumnya: Mayvise
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.627
  • Reputasi: 149
Re: Sekolah Tahan Gempa 39 Milyar di Padang dibangun oleh Yayasan Tzu Chi
« Reply #25 on: 30 November 2010, 08:55:25 AM »
^ ^ ^ IMHO, membangun vihara juga kegiatan sosial kok. Coba aja ajukan ke Tzu Chi. Kalo alasannya tepat dan dananya ada, kenapa tidak?

Sy setuju sih dengan DragonHung, fokusnya memang bukan tentang pengembangan agama. Kalo prinsip-prinsip yang digunakan, IMHO lagi, banyak digunakan ajaran Buddhism yang universal.
« Last Edit: 30 November 2010, 08:57:43 AM by Mayvise »

Offline morpheus

  • Global Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.750
  • Reputasi: 110
  • Ragu pangkal cerah!
Re: Sekolah Tahan Gempa 39 Milyar di Padang dibangun oleh Yayasan Tzu Chi
« Reply #26 on: 30 November 2010, 08:56:44 AM »
imo, mesjid di sana adalah bagian dari kompleks sekolahan. kira2 mayoritas muridnya pastilah muslim. sungguh menggelikan kalo membangun vihara di tengah2 kompleks sekolahan yg mayoritasnya muslim. mereka tidak butuh vihara, mereka butuh mesjid. kalo memberi kan harus sesuatu yg dibutuhkan...
* I'm trying to free your mind, Neo. But I can only show you the door. You're the one that has to walk through it
* Neo, sooner or later you're going to realize just as I did that there's a difference between knowing the path and walking the path

Offline Indra

  • Global Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 14.819
  • Reputasi: 451
  • Gender: Male
Re: Sekolah Tahan Gempa 39 Milyar di Padang dibangun oleh Yayasan Tzu Chi
« Reply #27 on: 30 November 2010, 09:08:14 AM »
imo, mesjid di sana adalah bagian dari kompleks sekolahan. kira2 mayoritas muridnya pastilah muslim. sungguh menggelikan kalo membangun vihara di tengah2 kompleks sekolahan yg mayoritasnya muslim. mereka tidak butuh vihara, mereka butuh mesjid. kalo memberi kan harus sesuatu yg dibutuhkan...


ya benar, mesjid itu memang bagian dari sekolah, tapi indonesia kan bukan sebatas sekolah itu saja, saya melihat dalam scope yg lebih luas. bagaimana dengan daerah-daerah yg populasi buddhisnya cukup banyak misalnya di jawa tengah. di sana juga banyak umat buddhis yg secara ekonomi kurang mampu, saya tau karena pernah membantu penggalangan dana untuk pembangunan satu vihara di jawa tengah

Offline DragonHung

  • Sahabat Baik
  • ****
  • Posts: 963
  • Reputasi: 57
  • Gender: Male
Re: Sekolah Tahan Gempa 39 Milyar di Padang dibangun oleh Yayasan Tzu Chi
« Reply #28 on: 30 November 2010, 09:28:02 AM »
ya benar, mesjid itu memang bagian dari sekolah, tapi indonesia kan bukan sebatas sekolah itu saja, saya melihat dalam scope yg lebih luas. bagaimana dengan daerah-daerah yg populasi buddhisnya cukup banyak misalnya di jawa tengah. di sana juga banyak umat buddhis yg secara ekonomi kurang mampu, saya tau karena pernah membantu penggalangan dana untuk pembangunan satu vihara di jawa tengah

Habis gempa om indra di Padang sana, dan juga banyak jatuh korban jiwa mungkin lebih diprioritaskan  pembangunan disana karena peristiwa kemaren itu.
Banyak berharap, banyak kecewa
Sedikit berharap, sedikit kecewa
Tidak berharap, tidak kecewa
Hanya memperhatikan saat ini, maka tiada ratapan dan khayalan

Offline morpheus

  • Global Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.750
  • Reputasi: 110
  • Ragu pangkal cerah!
Re: Sekolah Tahan Gempa 39 Milyar di Padang dibangun oleh Yayasan Tzu Chi
« Reply #29 on: 30 November 2010, 09:32:07 AM »
ya benar, mesjid itu memang bagian dari sekolah, tapi indonesia kan bukan sebatas sekolah itu saja, saya melihat dalam scope yg lebih luas. bagaimana dengan daerah-daerah yg populasi buddhisnya cukup banyak misalnya di jawa tengah. di sana juga banyak umat buddhis yg secara ekonomi kurang mampu, saya tau karena pernah membantu penggalangan dana untuk pembangunan satu vihara di jawa tengah
betul, banyak daerah pelosok yg membutuhkan dana. ironi dana biasanya dana mengalir ke tempat2 yg publisitasnya besar. kalo ada acara pindapata bhante, umat berduyun2 menyumbangkan makanan sampai bertumpuk2, berlebih2 kadang sampai terbuang. sedangkan kalo menyumbang untuk daerah2 terpencil, adem ayem aja. saya pribadi lebih suka menyumbang kepada proyek yg publisitasnya kecil, gak gitu terkenal tapi benar2 membutuhkan seperti yg anda bilang... rasanya lebih tepat guna, efektif dan efisien...

mungkin demikian juga dengan tzu chi. moga2 suatu saat daerah lain yg membutuhkan juga kebagian gilirannya...
saya setuju dengan prinsip tzu chi yg gak memilih2 pengaliran dana ke daerah2 yg berpopulasi buddhis saja... welas asih akan kehilangan maknanya kalo pake memilih2 penerimanya berdasarkan agama, ras, suku dan golongan... itu namanya bukan welas asih, tapi perpanjangan ego...
* I'm trying to free your mind, Neo. But I can only show you the door. You're the one that has to walk through it
* Neo, sooner or later you're going to realize just as I did that there's a difference between knowing the path and walking the path

Offline Indra

  • Global Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 14.819
  • Reputasi: 451
  • Gender: Male
Re: Sekolah Tahan Gempa 39 Milyar di Padang dibangun oleh Yayasan Tzu Chi
« Reply #30 on: 30 November 2010, 09:36:23 AM »
Habis gempa om indra di Padang sana, dan juga banyak jatuh korban jiwa mungkin lebih diprioritaskan  pembangunan disana karena peristiwa kemaren itu.

bagaimana dengan vihara2 yg rusak/rubuh pada peristiwa gempa yogya?

Offline Kelana

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.225
  • Reputasi: 142
Re: Sekolah Tahan Gempa 39 Milyar di Padang dibangun oleh Yayasan Tzu Chi
« Reply #31 on: 30 November 2010, 09:43:56 AM »
Ada! Sekarang lagi dibangun sekolah dasar Tzu Chi di pantai indah kapuk, Jakarta utara.

Sekolah Dasar Tzu Chi

Baru ada (baru dibangun), pantas saja tidak kedengaran.
GKBU
 
_/\_ suvatthi hotu


- finire -

Offline DragonHung

  • Sahabat Baik
  • ****
  • Posts: 963
  • Reputasi: 57
  • Gender: Male
Re: Sekolah Tahan Gempa 39 Milyar di Padang dibangun oleh Yayasan Tzu Chi
« Reply #32 on: 30 November 2010, 09:55:13 AM »
bagaimana dengan vihara2 yg rusak/rubuh pada peristiwa gempa yogya?

Pertanyaannya, apakah peristiwa gempa kemaren ada vihara yg rubuh di padang?  Adakah disini ada member dari padang yg bisa memberi informasi mengenai vihara yg rusak atau rubuh di padang?
Banyak berharap, banyak kecewa
Sedikit berharap, sedikit kecewa
Tidak berharap, tidak kecewa
Hanya memperhatikan saat ini, maka tiada ratapan dan khayalan

Offline dhammadinna

  • Sebelumnya: Mayvise
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.627
  • Reputasi: 149
Re: Sekolah Tahan Gempa 39 Milyar di Padang dibangun oleh Yayasan Tzu Chi
« Reply #33 on: 30 November 2010, 10:00:17 AM »
Menurut saya, kalau mau bertanya tentang Tzu Chi, sebaiknya langsung menghubungi pihak Tzu Chi. Kalau kita yang notabene kurang begitu paham, malah nanti hanya menjawab berdasarkan logika dan pembenaran. Tentang sekolah Tzu Chi yang baru dibangun itu, apakah benar sekolah buddhis ?? atau umum?

Setau saya, Tzu Chi cukup hati-hati dalam mengeluarkan dana, karena sebagian dananya juga berasal dari orang biasa (dari seribu atau dua ribu rupiah yang mereka danakan tiap bulan). Orang yang berdana juga berasal dari berbagai agama dan suku, jadi alokasinya juga gak pandang bulu.

Offline ryu

  • Global Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 13.403
  • Reputasi: 429
  • Gender: Male
  • hampir mencapai penggelapan sempurna ;D
Re: Sekolah Tahan Gempa 39 Milyar di Padang dibangun oleh Yayasan Tzu Chi
« Reply #34 on: 30 November 2010, 10:01:16 AM »
dan di padang apakah sudah dibangun vihara tahan gempa? ;D
Janganlah memperhatikan kesalahan dan hal-hal yang telah atau belum dikerjakan oleh diri sendiri. Tetapi, perhatikanlah apa yang telah dikerjakan dan apa yang belum dikerjakan oleh orang lain =))

Offline ryu

  • Global Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 13.403
  • Reputasi: 429
  • Gender: Male
  • hampir mencapai penggelapan sempurna ;D
Re: Sekolah Tahan Gempa 39 Milyar di Padang dibangun oleh Yayasan Tzu Chi
« Reply #35 on: 30 November 2010, 10:04:35 AM »
jadi menurut yayasan ini membangun mesjid termasuk misi sosial tetapi membangun vihara bukanlah misi sosial?
ada perumpamaan rumput tetangga lebih hijau mungkin itu yang dipakai ;D menghijaukan rumput tetangga =))
Janganlah memperhatikan kesalahan dan hal-hal yang telah atau belum dikerjakan oleh diri sendiri. Tetapi, perhatikanlah apa yang telah dikerjakan dan apa yang belum dikerjakan oleh orang lain =))

Offline ryu

  • Global Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 13.403
  • Reputasi: 429
  • Gender: Male
  • hampir mencapai penggelapan sempurna ;D
Re: Sekolah Tahan Gempa 39 Milyar di Padang dibangun oleh Yayasan Tzu Chi
« Reply #36 on: 30 November 2010, 10:05:58 AM »
Menurut saya, kalau mau bertanya tentang Tzu Chi, sebaiknya langsung menghubungi pihak Tzu Chi. Kalau kita yang notabene kurang begitu paham, malah nanti hanya menjawab berdasarkan logika dan pembenaran. Tentang sekolah Tzu Chi yang baru dibangun itu, apakah benar sekolah buddhis ?? atau umum?

Setau saya, Tzu Chi cukup hati-hati dalam mengeluarkan dana, karena sebagian dananya juga berasal dari orang biasa (dari seribu atau dua ribu rupiah yang mereka danakan tiap bulan). Orang yang berdana juga berasal dari berbagai agama dan suku, jadi alokasinya juga gak pandang bulu.
semoga aja sekolah umum dan tidak ada pelajaran agama buda ;D
Janganlah memperhatikan kesalahan dan hal-hal yang telah atau belum dikerjakan oleh diri sendiri. Tetapi, perhatikanlah apa yang telah dikerjakan dan apa yang belum dikerjakan oleh orang lain =))

Offline marcedes

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 1.528
  • Reputasi: 70
  • Gender: Male
  • May All Being Happinesssssssss
Re: Sekolah Tahan Gempa 39 Milyar di Padang dibangun oleh Yayasan Tzu Chi
« Reply #37 on: 01 December 2010, 11:06:08 PM »
kalau sy sih ga usah heran Tzu Chi indo gitu tajir....soalx ada penyumbang nya gw kenal...memang asli tajir...wkwkwkwkk
Ada penderitaan,tetapi tidak ada yang menderita
Ada jalan tetapi tidak ada yang menempuhnya
Ada Nibbana tetapi tidak ada yang mencapainya.

TALK LESS DO MOREEEEEE !!!

Offline hemayanti

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 4.477
  • Reputasi: 186
  • Gender: Female
  • Appamadena Sampadetha
Re: Sekolah Tahan Gempa 39 Milyar di Padang dibangun oleh Yayasan Tzu Chi
« Reply #38 on: 02 December 2010, 11:46:12 PM »
sis hema gak sati niiiee...  ^-^

 ;D  ^:)^
"Sekarang, para bhikkhu, Aku mengatakan ini sebagai nasihat terakhir-Ku: kehancuran adalah sifat dari segala sesuatu yang terbentuk. Oleh karena itu, berjuanglah dengan penuh kesadaran."

Offline TonyAndHollywood

  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 126
  • Reputasi: 5
  • Semoga semua mahluk berbahagia
ada gak ya? vihara yg dibangun oleh Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia?

Salam Kenal, bro, Tzu Chi kan lagi bangun vihara di Pantai Indah Kapuk, gede banget, tanahnya sekitar 7 hektar, sudah jd bangunannya, lagi dekor dalamnya. mudah2an tahun depan bisa selesai dekornya, di samping viharanya udah selesai dibangun Tzu Chi International School, nanti kantor DAAI TV juga akan pindah ke komplek tsb.

PS. Kantor Tzu Chi di ITC ada juga lho cetiya, dan ada kebaktian juga.

 _/\_

Offline TonyAndHollywood

  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 126
  • Reputasi: 5
  • Semoga semua mahluk berbahagia
semoga aja sekolah umum dan tidak ada pelajaran agama buda ;D

Hehehe jangan gitu dong, ada pelajaran agama Buddha kok sekolahnya, sekolah Tzu Chi yg utk kalangan biasa (Yg di Kamal Kapuk) juga ada kok pelajaran agama Buddha, waktu Waisak, murid2 sekolah yg beragama Buddha juga ngadain perayaan Waisak di sekolah tsb. _/\_

Offline thodi

  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 124
  • Reputasi: 1
  • Gender: Male
  • Semoga semua mahluk berbahagia
Re: Sekolah Tahan Gempa 39 Milyar di Padang dibangun oleh Yayasan Tzu Chi
« Reply #41 on: 15 March 2013, 07:09:02 PM »
Salam Kenal, bro, Tzu Chi kan lagi bangun vihara di Pantai Indah Kapuk, gede banget, tanahnya sekitar 7 hektar, sudah jd bangunannya, lagi dekor dalamnya. mudah2an tahun depan bisa selesai dekornya, di samping viharanya udah selesai dibangun Tzu Chi International School, nanti kantor DAAI TV juga akan pindah ke komplek tsb.

PS. Kantor Tzu Chi di ITC ada juga lho cetiya, dan ada kebaktian juga.

 _/\_

Apa ada kabar update seputar pembangunan vihara di Pantai Indah Kapuk yg dibangun oleh Yayasan Tsu Chi ini, berhubung sekarang sudah 2013 ?
Janganlah karena marah dan benci mengharapkan orang lain celaka..

 

anything