//honeypot demagogic

 Forum DhammaCitta. Forum Diskusi Buddhis Indonesia

Author Topic: Sekolah Tzu Chi Tak Bedakan Suku & Agama  (Read 154808 times)

0 Members and 1 Guest are viewing this topic.

Offline F.T

  • Sebelumnya: Felix Thioris, MarFel, Ocean Heart
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 7.134
  • Reputasi: 205
  • Gender: Male
  • • Save the Children & Join with - Kasih Dharma Peduli • We Care About Their Future • There Are Our Next Generation.
Sekolah Tzu Chi Tak Bedakan Suku & Agama
« on: 12 July 2011, 07:35:28 PM »



KOMPAS.com - Tzu Chi School, sekolah yang didukung pengusaha Indonesia merupakan sekolah yang tidak membeda-bedakan agama, ras, suku dan etnis. Sekolah ini menjadikan empat sifat mulia yaitu “kasih sayang, belas kasih, sukacita, dan keikhlasan bersumbangsih” sebagai semboyan sekolah.

Lokasi sekolah yang diresmikan 10 Juli 2011 ini sangat strategis, berada di pintu keluar Tol Kapuk (dari tol Bandara Soekarno Hatta) sehingga mudah dijangkau. Gedung Primary dan Kindergarten Tzu Chi School memiliki total luas bangunan 2,2 hektar, terletak di kompleks Tzu Chi Centre di atas tanah seluas 10 ha yang juga peruntukan bagi Aula Jing Si (pusat kegiatan Tzu Chi Indonesia).

Bangunan Sekolah Tzu Chi sendiri terdiri dari dua bangunan utama ; Gedung TK memiliki luas bangunan 8.099 m2 terdiri 37 ruangan dan Gedung SD luas bangunannya 25.850 m2 terdiri dari 115 ruangan, semua dilengkapi juga dengan sarana penunjang dan fasilitas pendidikan lainnya.

Sarana dan prasarana sekolah untuk menunjang kegiatan belajar mengajar seperti kolam renang anak-anak, ruang upacara minum teh, ruang merangkai bunga, ruang musik, Gymnassium, Lab Komputer, Lab Science, Lab. Bahasa, perpustakaan yang luas dan lengkap dilengkapi dengan internet, ruangan kelas yang dilengkapi dengan interactive white board, dll, telah tersedia dengan baik.

Lingkungan sekolah ditanami dengan banyak tanaman hijau untuk mendekatkan murid dengan alam serta memiliki open space bagi tempat bermain murid yang cukup luas. Keunggulan secara sumber daya manusia. Tenaga pendidik dan kependidikan yang professional baik dari dalam maupun dari luar negeri sesuai kompetensinya masing-masing sehingga proses belajar mengajar dan manajemen penyelenggaraan sekolah akan berjalan dengan baik dan terjaga mutunya.

Penerapan nilai-nilai sopan santun dan budi pekerti luhur dalam kehidupan sehari-hari, sehingga menjadi contoh yang baik bagi anak-anak.

Keunggulan secara kurikulum dan kultur sekolah ini adalah menggunakan kurikulum nasional yang diperkaya dengan CIPP ( Cambridge International Primary Program) untuk level Primary.

Tzu Chi School adalah Trilingual School menggunakan Bahasa Indonesia, Mandarin dan English, dimana Mandarin dan English merupakan bahasa utama dalam pelajaran dan dalam komunikasi sehari-hari. Menggunakan Native Speaker dari negara yang sesuai dengan bahasa asing yang diajarkan sehingga murid bisa berbahasa asing dengan baik dan benar

Kelas budaya humanis menjadi ciri khas Tzu Chi School, menanamkan sikap bersyukur dan menghormati, dan welas asih. Sekolah Tzu Chi menerapkan cara berpikir dan praktik langsung dalam pengajaran kata perenungan dan menerapkan nilai-nilai sopan santun dan budi pekerti luhur dalam kehidupan sehari-hari. Siswa Tzu Chi harus menghormati guru dan orang yang lebih tua, meningkatkan etika dan akhlak yang lebih baik. Sekolah ini juga mengajarkan pemilahan sampah untuk digunakan kembali dan mengajarkan pada murid hendaknya menyadari, menghargai, dan menciptakan berkah.

Tzu Chi School yang akan memulai tahun ajaran baru 2011-2012 di tanggal 11 Juli 2011 ini, telah memiliki total jumlah murid dari kelas Early Childhood sampai Primary 3 kurang lebih 500 murid. Jumlah murid ini telah memenuhi target kapasitas murid untuk tahun pertama ini dan bahkan masih banyak calon murid yang tidak mendapatkan tempat di tahun ini. Untuk tahun depan, Tzu Chi School menargetkan total kurang lebih 900 murid di level Early Childhood dan Primary.

Tzu Chi School memiliki keyakinan menjadi sekolah terbaik di Indonesia, yang menghasilkan murid-murid berbudi pekerti luhur serta memiliki kemampuan akademis yang berdaya saing global, yang berguna bagi nusa dan bangsa.

Filosofi Tzu Chi
Sekolah Tzu Chi memiliki cta-cita luhur membentuk manusia berguna dengan empat prinsip yaitu membimbing dengan prinsip kebenaran, membina dengan akhlak yang mulia, mendidik dengan perilaku penuh tata krama, mewariskan jalan kebenaran.

Tzu Chi memberikan pendidikan akademik dan pendidikan budi pekerti secara bersamaan. Membina bidang keilmuan dan moralitas berlandaskan budaya humanis agar para siswa menjadi tenaga profesional yang memiliki kasih sayang dan berbudi luhur. Juga memegang landasan “budi pekerti dan ilmu pengetahuan” yang direalisasikan dalam budaya humanis dan pengabdian; berusaha dengan sungguh-sungguh dan giat untuk terus meningkatkan kemampuan agar sasaran dalam membentuk manusia seutuhnya dapat tercapai.

Misi Tzu Chi mengembangkan pendidikan untuk membentuk manusia seutuhnya yang berhati-nurani, memiliki kemampuan yang bajik, dan memiliki pikiran serta pandangan yang benar, meletakkan dasar bagi sebuah pendidikan berjenjang lengkap yang bertujuan membentuk sumber daya manusia yang berdaya guna baik bagi dirinya sendiri maupun orang lain, serta membentuk sumber daya yang berkompeten dan berakhlak baik.

Tzu Chi menyelenggarakan “pendidikan kehidupan” dengan pengelolaan yang berpegang teguh pada cinta kasih dan sistem yang berlandaskan aturan moralitas. Menyelenggarakan pendidikan berbudaya humanis, dengan menerapkan ajaran empat sifat mulia: “kasih sayang, belas kasih, sukacita, dan keikhlasan bersumbangsih” serta membentuk sikap hidup yang “tulus, lurus, berkeyakinan, dan murni”. Serta menerapkan pendidikan yang berwawasan luas, agar tekad luhur untuk menjernihkan hati manusia dan menciptakan masyarakat yang damai tenteram dapat terus berlanjut.

52 negara
Yayasan Buddha Tzu Chi adalah sebuah NGO yang telah terdaftar di PBB, didirikan Master Cheng Yen pada tahun 1966. Berpusat di Hualien, Taiwan, saat ini Tzu Chi berdiri di 52 negara. Kegiatan Tzu Chi terfokus pada empat misi utama, dari misi amal sosial, misi kesehatan, misi pendidikan, sampai misi budaya humanis.

Selain itu kegiatan Tzu Chi juga dijalankan dalam empat misi turunan, yaitu bantuan internasional, donor sumsum tulang belakang, relawan komunitas, dan misi pelestarian lingkungan.

Merencanakan masa depan sebuah bangsa berarti membangun pendidikan bagi anak-anak. Karena itu pendidikan yang terbaik harus selalu diupayakan bagi anak-anak kita. Untuk itulah Pendiri Yayasan Buddha Tzu Chi, Master Cheng Yen mulai merintis misi pendidikan pada tahun 1989 di Taiwan. Pendidikan yang diberikan Tzu Chi adalah pendidikan untuk menjadi manusia seutuhnya, tidak hanya mengajarkan pengetahuan dan keterampilan, namun juga mengajarkan tentang nilai-nilai humanis yang mengandung unsur bersyukur, menghormati dan mencintai sesama dan lingkungan.

Berkenaan dengan pendidikan, Master Cheng Yen pernah memberikan arahan dengan penuh cinta kasih, “Pendidikan adalah sebuah kegiatan yang bertujuan menjernihkan hati manusia. Pendidikan yang terselenggara dengan baik merupakan harapan bagi masyarakat, dan terlebih lagi merupakan kekuatan yang dapat menenteramkan hati.”

Arahan Master ini selaras dengan pesan Mendiknas Moh Nuh dalam pidato beliau pada Peringatan Hari Pendidikan Nasional, "Pembangunan karakter dan pendidikan karakter menjadi suatu keharusan, karena pendidikan tidak hanya menjadikan peserta didik menjadi cerdas juga mempunyai budi pekerti dan sopan santun, sehingga keberadaannya sebagai anggota masyarakat menjadi bermakna baik bagi dirinya maupun masyarakat pada umumnya.


Save the Children & Join With :
Kasih Dharma Peduli ~ Anak Asuh
May all Beings Be Happy


Contact Info : Kasihdharmapeduli [at] yahoo.com

Offline chingik

  • Sahabat Baik
  • ****
  • Posts: 924
  • Reputasi: 44
Re: Sekolah Tzu Chi Tak Bedakan Suku & Agama
« Reply #1 on: 12 July 2011, 09:02:45 PM »
cuma katanya biaya sekolahnya cukup mahal ya? mohon infonya . thanks

Offline dilbert

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 3.935
  • Reputasi: 90
  • Gender: Male
  • "vayadhamma sankhara appamadena sampadetha"
Re: Sekolah Tzu Chi Tak Bedakan Suku & Agama
« Reply #2 on: 13 July 2011, 12:51:44 PM »
Sekolah umum yang mana yang membedakan agama ?

hanya saja kalau kita misalnya masuk sekolah kr****n mis : kr****n Penabur dan sejenis-nya... pelajaran agama yang diberikan adalah pelajaran agama kr****n.

dulu kalau sekolah di sekolah negeri yang hanya ada guru agama islam, maka murid-murid-nya belajar agama islam.

Kalau sekolah saya dulu, semua agama di-akomodasi... bagi murid yang ingin belajar agama Buddha tetap tinggal di kelas (karena jumlah murid yang memilih agama buddha lebih banyak), murid dari beberapa kelas yang belajar agama kr****n berkumpul di kelas tersendiri, demikian juga dengan murid dari beberapa kelas yang belajar agama islam akan berkumpul di kelas tersendiri dengan guru agama islam tersendiri. Yang hindu juga demikian. Jadi 4 agama utama semua di akomodasi di sekolah saya.
VAYADHAMMA SANKHARA APPAMADENA SAMPADETHA
Semua yang berkondisi tdak kekal adanya, berjuanglah dengan penuh kewaspadaan

Offline Wolvie

  • Sahabat Baik
  • ****
  • Posts: 805
  • Reputasi: 25
Re: Sekolah Tzu Chi Tak Bedakan Suku & Agama
« Reply #3 on: 13 July 2011, 01:52:07 PM »
Sekolah umum yang mana yang membedakan agama ?

hanya saja kalau kita misalnya masuk sekolah kr****n mis : kr****n Penabur dan sejenis-nya... pelajaran agama yang diberikan adalah pelajaran agama kr****n.

dulu kalau sekolah di sekolah negeri yang hanya ada guru agama islam, maka murid-murid-nya belajar agama islam.

Kalau sekolah saya dulu, semua agama di-akomodasi... bagi murid yang ingin belajar agama Buddha tetap tinggal di kelas (karena jumlah murid yang memilih agama buddha lebih banyak), murid dari beberapa kelas yang belajar agama kr****n berkumpul di kelas tersendiri, demikian juga dengan murid dari beberapa kelas yang belajar agama islam akan berkumpul di kelas tersendiri dengan guru agama islam tersendiri. Yang hindu juga demikian. Jadi 4 agama utama semua di akomodasi di sekolah saya.

mestinya sih semua sekolah kek gini..

Offline dilbert

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 3.935
  • Reputasi: 90
  • Gender: Male
  • "vayadhamma sankhara appamadena sampadetha"
Re: Sekolah Tzu Chi Tak Bedakan Suku & Agama
« Reply #4 on: 13 July 2011, 04:23:56 PM »
mestinya sih semua sekolah kek gini..

tapi tidak salah juga sih kalau ada yayasan perguruan yang ber-orientasi ke salah satu agama, misalnya : madrasah, pesantren (islam), yayasan perguruan kr****n methodist, advent, dll... Salah orang tua saja yang menyekolahkan anak-nya di sekolah yang berbeda dengan keyakinan maupun tujuan keyakinan yang akan diajarkan ke anak-nya.

Anak saya waktu PG dimasukkan ke Play Group yang yayasannya kr****n, alhasil setiap pagi masuk sekolah, berdoa dulu, lagu-lagu yang diajarkan berbau kristiani... alhasil satu tahun sekolah, naik ke TK, saya pindahin ke sekolah saya dulu.. hehehee
VAYADHAMMA SANKHARA APPAMADENA SAMPADETHA
Semua yang berkondisi tdak kekal adanya, berjuanglah dengan penuh kewaspadaan

Offline Smurfette

  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 154
  • Reputasi: 26
  • Gender: Female
Re: Sekolah Tzu Chi Tak Bedakan Suku & Agama
« Reply #5 on: 13 July 2011, 09:28:47 PM »
tapi uang sekolahnya euy...kebeli mobil dalam 3-4 taon

Offline rooney

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 1.750
  • Reputasi: 47
  • Gender: Male
  • Semoga semua mahluk berbahagia...
Re: Sekolah Tzu Chi Tak Bedakan Suku & Agama
« Reply #6 on: 13 July 2011, 09:49:47 PM »
tapi uang sekolahnya euy...kebeli mobil dalam 3-4 taon

Berapa uang sekolahnya ?  ;D

Offline Adhitthana

  • Sebelumnya: Virya
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.508
  • Reputasi: 239
  • Gender: Male
Re: Sekolah Tzu Chi Tak Bedakan Suku & Agama
« Reply #7 on: 13 July 2011, 11:39:52 PM »
cuma katanya biaya sekolahnya cukup mahal ya? mohon infonya . thanks

Berapa uang sekolahnya ?  ;D
menurut kabar yg dapat dipercaya dan moga2 gak salah  :P
uang sekolah per/bulan (murah) 2 Juta rupiah  ;D
  Aku akan mengalami Usia tua, aku akan menderita penyakit, aku akan mengalami kematian. Segala yang ku Cintai, ku miliki, dan ku senangi akan Berubah dan terpisah dariku ....

Offline dilbert

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 3.935
  • Reputasi: 90
  • Gender: Male
  • "vayadhamma sankhara appamadena sampadetha"
Re: Sekolah Tzu Chi Tak Bedakan Suku & Agama
« Reply #8 on: 14 July 2011, 10:18:42 AM »
menurut kabar yg dapat dipercaya dan moga2 gak salah  :P
uang sekolah per/bulan (murah) 2 Juta rupiah  ;D

uang pendaftarannya ?
Kadang uang pendaftarannya sudah mencekik leher... ada sekolah yang uang pendaftarannya bisa sampai Rp. 10 juta... kalikan dengan misalnya 1.000 anak... sudah Rp. 10 miliar... sudah bisa bangun sekolah baru
VAYADHAMMA SANKHARA APPAMADENA SAMPADETHA
Semua yang berkondisi tdak kekal adanya, berjuanglah dengan penuh kewaspadaan

Offline wang ai lie

  • Sebelumnya: anggia.gunawan
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 3.204
  • Reputasi: 72
  • Gender: Male
  • Terpujilah Sang Bhagava,Guru para Dewa dan Manusia
Re: Sekolah Tzu Chi Tak Bedakan Suku & Agama
« Reply #9 on: 14 July 2011, 11:01:59 AM »
uang pendaftarannya ?
Kadang uang pendaftarannya sudah mencekik leher... ada sekolah yang uang pendaftarannya bisa sampai Rp. 10 juta... kalikan dengan misalnya 1.000 anak... sudah Rp. 10 miliar... sudah bisa bangun sekolah baru

tidak perlu 10 milyar bro dilbert, 5 milyar pun sudah cukup, berikut perlengkapannya  ;D
anggap saja sekolah itu hanya membutuhkan 10 kelas yang tiap kelasnya berisi 50 siswa , kemarin koko saya masukin anaknya kena 15 jt  :)) sampai dianya pusing sendiri, jaman dia sekolah paling keluarin uang cuma 100 ribu :D
Namo Mahakarunikaya Avalokitesvaraya, Semoga dengan cepat saya mengetahui semua ajaran Dharma,berada dalam perahu Prajna,mencapai Sila, Samadhi, dan Prajna,berada dalam kediaman tanpa perbuatan,bersatu dengan Tubuh Agung Dharma

Offline William_phang

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 1.101
  • Reputasi: 62
Re: Sekolah Tzu Chi Tak Bedakan Suku & Agama
« Reply #10 on: 14 July 2011, 11:19:40 AM »
uang pendaftarannya ?
Kadang uang pendaftarannya sudah mencekik leher... ada sekolah yang uang pendaftarannya bisa sampai Rp. 10 juta... kalikan dengan misalnya 1.000 anak... sudah Rp. 10 miliar... sudah bisa bangun sekolah baru

rata2 uang sekolah yg bagus sudah diatas 1jt bro.... ya kayaknya uang sekolah ini kena inflasi terus tuh naik terus tiap tahun...ehhee..uang pendaftaran juga....apalagi yg ada embel2 internasional

Offline dilbert

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 3.935
  • Reputasi: 90
  • Gender: Male
  • "vayadhamma sankhara appamadena sampadetha"
Re: Sekolah Tzu Chi Tak Bedakan Suku & Agama
« Reply #11 on: 14 July 2011, 12:15:26 PM »
tidak perlu 10 milyar bro dilbert, 5 milyar pun sudah cukup, berikut perlengkapannya  ;D
anggap saja sekolah itu hanya membutuhkan 10 kelas yang tiap kelasnya berisi 50 siswa , kemarin koko saya masukin anaknya kena 15 jt  :)) sampai dianya pusing sendiri, jaman dia sekolah paling keluarin uang cuma 100 ribu :D

saya sekolahkan anak saya di sekolah saya dulu... uang pendaftaran cuma Rp.1,5juta... sekali bayar mulai dari PG/TK sampai dengan SMA tidak ada lagi uang naik tingkat... uang sekolah PG/TK = Rp.290.000 / bulan...  SD cuma Rp. 210.000/bulan.

Sekolah TOP pula, langganan murid-nya qualified Olimpiade-Olimpiade.... mau tahu sekolahnya... Yayasan Perguruan SUTOMO PG/TK/SD/SMP/SMA SUTOMO Medan...
VAYADHAMMA SANKHARA APPAMADENA SAMPADETHA
Semua yang berkondisi tdak kekal adanya, berjuanglah dengan penuh kewaspadaan

Offline dilbert

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 3.935
  • Reputasi: 90
  • Gender: Male
  • "vayadhamma sankhara appamadena sampadetha"
Re: Sekolah Tzu Chi Tak Bedakan Suku & Agama
« Reply #12 on: 14 July 2011, 12:16:07 PM »
rata2 uang sekolah yg bagus sudah diatas 1jt bro.... ya kayaknya uang sekolah ini kena inflasi terus tuh naik terus tiap tahun...ehhee..uang pendaftaran juga....apalagi yg ada embel2 internasional

Yang paling TOP di Kota Medan, Sekolah Swasta SUTOMO uang sekolahnya berkisar Rp.200ribu - Rp.300ribuan saja...
VAYADHAMMA SANKHARA APPAMADENA SAMPADETHA
Semua yang berkondisi tdak kekal adanya, berjuanglah dengan penuh kewaspadaan

Offline TonyAndHollywood

  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 126
  • Reputasi: 5
  • Semoga semua mahluk berbahagia
Re: Sekolah Tzu Chi Tak Bedakan Suku & Agama
« Reply #13 on: 14 July 2011, 02:00:57 PM »
cuma katanya biaya sekolahnya cukup mahal ya? mohon infonya . thanks

Menurut saya kalau dilihat dari status sekolahnya yg bersifat international, biayanya masih masuk akal, banyak guru2 dari Luar Negeri, jadi mau ngak mau biayanya menjadi lebih mahal dibandingkan sekolah yg semua guru2 dari lokal, karena gaji guru luar negeri kan lbh mahal, selain itu sekolahnya juga harus selalu mengupgrade standar pelajaran/kualitas dan fasilitas2nya supaya sama dg sekolah2 di luar negeri dan ini tentu membutuhkan biaya2 yg tidak sedikit.

Kalau Sekolah Tzu Chi yg di Cengkareng (Yg bukan bersifat international, tapi ada juga pelajaran bahasa Inggris, Mandarin) biaya nya relatif murah kok dibandingkan sekolah2 yg lain (Yg bukan bersifat international).
 _/\_

Offline Adhitthana

  • Sebelumnya: Virya
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.508
  • Reputasi: 239
  • Gender: Male
Re: Sekolah Tzu Chi Tak Bedakan Suku & Agama
« Reply #14 on: 14 July 2011, 11:00:55 PM »
uang pendaftarannya ?
Kadang uang pendaftarannya sudah mencekik leher... ada sekolah yang uang pendaftarannya bisa sampai Rp. 10 juta... kalikan dengan misalnya 1.000 anak... sudah Rp. 10 miliar... sudah bisa bangun sekolah baru
Denger-denger ... uang pendaftaranya rp10 - rp 20 juta sama dengan uang pendaftaran sekolah bertaraf internasional

benar kata TonyAnd .... Sekolah Tzu Chi yg di Cengkareng relatif sangat murah dan terjangkau
  Aku akan mengalami Usia tua, aku akan menderita penyakit, aku akan mengalami kematian. Segala yang ku Cintai, ku miliki, dan ku senangi akan Berubah dan terpisah dariku ....

 

anything