//honeypot demagogic

 Forum DhammaCitta. Forum Diskusi Buddhis Indonesia

Author Topic: Alam semesta ini hanya terdiri dari pembakaran dan getaran  (Read 21010 times)

0 Members and 1 Guest are viewing this topic.

Offline kullatiro

  • Sebelumnya: Daimond
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.155
  • Reputasi: 97
  • Gender: Male
  • Ehmm, Selamat mencapai Nibbana
Re: Alam semesta ini hanya terdiri dari pembakaran dan getaran
« Reply #15 on: 22 October 2008, 08:51:39 PM »
Sabbopajjalito loko, sabbo loko pakampito
Alam semesta ini hanya terdiri dari pembakaran dan getaran
- Buddha -




Saya pernah baca mengenai pembakaran, apakah yg dimaksud kehancuran bumi secara total ketika ada matahari ke 7, bumi ini benar2 hancur, dan dikatakan masih banyak galaksi2 yg memiliki matahari sendiri....

Bahkan ketika bumi ini hancur maka beberapa alam brahma rendah juga ikut hancur secara bertahap...

Ini saya dapat dari buku yg berjudul kosmologi (menurut ajaran Sang Buddha) _/\_

hmm rasanya ini tentang penjabaran kehancuran dunia (alam semesta)dah atau universe.

di mulai dari neraka sampai alam alam lain hancur. dan mahluk mahluknya bermigrasi ke alam semesta lain secara sepontan,
« Last Edit: 22 October 2008, 08:59:32 PM by daimond »

Offline EVO

  • Sebelumnya Metta
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 1.369
  • Reputasi: 60
Re: Alam semesta ini hanya terdiri dari pembakaran dan getaran
« Reply #16 on: 22 October 2008, 08:53:14 PM »
anumodana pengetahuan yang sangat menarik

Offline kullatiro

  • Sebelumnya: Daimond
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.155
  • Reputasi: 97
  • Gender: Male
  • Ehmm, Selamat mencapai Nibbana
Re: Alam semesta ini hanya terdiri dari pembakaran dan getaran
« Reply #17 on: 22 October 2008, 09:03:48 PM »
Dari Aganna Sutta, Sutta ke 27 Digha Nikaya, kita dapat menemukan bahwa Sang Buddha telah membabarkan bahwa alam semesta ini mengalami siklus ekspansi dan kontraksi, sama seperti teori modern tentang alam semesta, yaitu teori Osiloskop, bahwa alam semesta ini dimulai dari big bang, kemudian berkembang, karena gaya-gaya yang ada lebih besar dari gaya ekspansi, maka alam semesta ini akan mengalami kontraksi kembali. Teori Osiloskop dan big bang adalah salah satu teori yang paling diterima di kalangan ilmuwan tentang terbentuknya dan hancurnya alam semesta ini.

Dari Sutta yang sama, Sang Buddha membabarkan bahwa terjadi perubahan bentuk-bentuk makhluk hidup, dari makhluk hidup tanpa jenis kelamin sampai menjadi manusia. Hal ini sesuai dengan teori evolusi bahwa makhluk hidup mengalami perubahan dari makhluk sederhana sampai menjadi makhluk kompleks seperti manusia. Perlu dicatat bahwa ada yang belum diterima oleh kalangan ilmuwan mengenai Sutta ini, karena Sang Buddha membabarkan mengenai periode ketika alam semesta berkembang, Maha Brahma terlahir dari alam yang tidak bisa diingat ke alam yang bisa dirasakan oleh Maha Brahma, sehingga Maha Brahma mengira dirinya sebagai makhluk pertama di alam semesta ini, kemudian makhluk-makhluk lain yang terlahir dari alam yang tidak bisa diingat kemudian terlahir di bumi mengira bahwa mereka diciptakan oleh Maha Brahma. Kemudian dibabarkan juga bahwa sebelum makhluk dengan badan kasar muncul, makhluk-makhluk hanyalah makhluk-makhluk bercahaya. Beberapa Buddhist berpendapat bahwa hal ini sesuai dengan teori evolusi yang mengatakan bahwa makhluk hidup di bumi ini berasal dari asam amino yang ada di air yang terbentuk karena iklim bumi muda (karena petir, dll). Pendapat tersebut masih merupakan spekulasi belaka, yang belum teruji secara ilmiah. Tetapi yang penting adalah Sang Buddha telah mengajarkan perubahan makhluk-makhluk, yang sesuai dengan teori evolusi modern. Yang terpenting adalah umat Buddha pada umumnya bisa menerima teori evolusi, karena sesuai dengan ajaran Sang Buddha, "Sabbe Sankhara Anicca".

Dari Andhakara Sutta, Samyutta 56, Sang Buddha mengatakan :
"Ada, para bhikkhu, kekosongan antar kosmos, kegelapan tanpa batas, kegelapan yang hitam pekat, bahkan cahaya bulan dan matahari, begitu hebat, begitu kuat, tidak dapat menjangkaunya"
Beberapa orang percaya bahwa Sang Buddha telah mengajarkan Black Hole, di mana cahaya tidak dapat menjangkaunya. Tetapi saya lebih senang mengatakan bahwa Sang Buddha mengajarkan materi di tepi alam semesta, materi yang benar-benar hitam, benar-benar dingin absolut, yang baru-baru ini diduga oleh para ilmuwan kosmologi.


penting di ingat dimana tempat nya berada dulu ingat isinya tapi lupa ada dimana tempat nya jadi pas mau jabarinke orang lain susah nama sutta nya lupa sihh

Offline Riky_dave

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 4.229
  • Reputasi: -14
  • Gender: Male
Re: Alam semesta ini hanya terdiri dari pembakaran dan getaran
« Reply #18 on: 23 November 2008, 01:20:27 PM »
_/\_
Langkah pertama adalah langkah yg terakhir...

Offline g.citra

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 1.372
  • Reputasi: 31
  • Gender: Male
  • Hidup adalah Belajar, Belajar adalah Hidup
Re: Alam semesta ini hanya terdiri dari pembakaran dan getaran
« Reply #19 on: 12 December 2008, 02:31:45 AM »
Quote
Alam semesta ini hanya terdiri dari pembakaran dan getaran"

kalo 'getaran' kita tau yah, semua benda2 di alam semesta ini tersusun dari materi micro yg selalu bergetar, mengelilingi inti yg juga bergetar... besi, air, kayu, tanah, semuanya tersusun dari partikel yg bergetar terus menerus.

Sekarang: 'pembakaran'
Apa maksud Sang Buddha mengenai 'pembakaran' ini?
Apa kah 'api'? Atau.... yg lainnya?

mungkin maksudnya, pembakaran yang timbul akibat getaran...(gesekan/tumbukkan yg dikarenakan getaran antar partikel akan menimbulkan energi panas)

Namo Buddhaya...  _/\_ ...

Offline Equator

  • Sebelumnya: Herdiboy
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 1.271
  • Reputasi: 41
  • Gender: Male
Re: Alam semesta ini hanya terdiri dari pembakaran dan getaran
« Reply #20 on: 12 December 2008, 08:23:46 AM »
Saya pernah baca mengenai pembakaran, apakah yg dimaksud kehancuran bumi secara total ketika ada matahari ke 7, bumi ini benar2 hancur, dan dikatakan masih banyak galaksi2 yg memiliki matahari sendiri....

Bahkan ketika bumi ini hancur maka beberapa alam brahma rendah juga ikut hancur secara bertahap...

Ini saya dapat dari buku yg berjudul kosmologi (menurut ajaran Sang Buddha) _/\_

 :o Oh No..! Serius nih ?
Jadi Alam Brahma tingkat rendah pun akan mengalami kiamat dalam ajaran Buddha ?   :no:
Lalu kenapa bisa ada matahari sampai 7 ?  :-SS
Apakah lintasan tata surya melenceng jauh ? Apakah bersinggungan dengan tata surya yang lain ?  :??
Baru aja baca sinopsis buku six degress tentang global warming, itu aja sudah merasa seram..
Jikalau suhu bumi naik sampai enam derajat saja, sudah di prediksi bahwa populasi dunia bisa hancur sampai 95%, apalagi kalau matahari sampai 7 ?
 :hammer:
Hanya padaMu Buddha, Kubaktikan diriku selamanya
Hanya untukMu Buddha, Kupersembahkan hati dan jiwaku seutuhnya..

Offline K.K.

  • Global Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 8.851
  • Reputasi: 268
Re: Alam semesta ini hanya terdiri dari pembakaran dan getaran
« Reply #21 on: 12 December 2008, 09:19:37 AM »
:o Oh No..! Serius nih ?
Jadi Alam Brahma tingkat rendah pun akan mengalami kiamat dalam ajaran Buddha ?   :no:
Lalu kenapa bisa ada matahari sampai 7 ?  :-SS
Apakah lintasan tata surya melenceng jauh ? Apakah bersinggungan dengan tata surya yang lain ?  :??
Baru aja baca sinopsis buku six degress tentang global warming, itu aja sudah merasa seram..
Jikalau suhu bumi naik sampai enam derajat saja, sudah di prediksi bahwa populasi dunia bisa hancur sampai 95%, apalagi kalau matahari sampai 7 ?
 :hammer:

Kalau saya tidak salah ingat, penghancuran oleh unsur api sampai pada alam Brahma Jhana I. Setiap 8x penghancuran unsur oleh api, terjadi penghancuran oleh unsur air yang mencapai alam Brahma jhana II. Setiap 8x penghancuran oleh unsur air, terjadi penghancuran oleh unsur angin yang mencapai alam Brahma jhana III.

Matahari bisa sampai tujuh, karena alam semesta ini tidak bergerak dalam gerakan linear yang konstan. Mungkin bagi yang pernah baca tentang astronomi mengetahui bahwa galaksi itu "berdenyut", kadang mengembang, kadang mengempis. Trayek dari pergerakan bintang pun juga berbentuk elips, jadi sangat mungkin pada suatu saat, beberapa bintang berada berdekatan dan terlihat seperti matahari.
Sepertinya sih ketika matahari ada dua saja, sudah hampir tidak ada mahluk yang bisa hidup.


Offline Brado

  • Sebelumnya: Lokkhitacaro
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 1.645
  • Reputasi: 67
Re: Alam semesta ini hanya terdiri dari pembakaran dan getaran
« Reply #22 on: 12 December 2008, 09:47:01 AM »
 :-? Kiamat dalam agama Buddha inipun dulu sekali pernah saya baca artikelnya
Dan disitu tertulis pula, jika seluruh dunia yang dominan adalah unsur Dosa, maka kiamatnya terjadi oleh unsur api
Jika yang dominan unsur Loba, maka kiamatnya oleh air
Jika Moha, maka oleh angin
Apa betul ??  /:)

Offline K.K.

  • Global Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 8.851
  • Reputasi: 268
Re: Alam semesta ini hanya terdiri dari pembakaran dan getaran
« Reply #23 on: 12 December 2008, 10:02:44 AM »
:-? Kiamat dalam agama Buddha inipun dulu sekali pernah saya baca artikelnya
Dan disitu tertulis pula, jika seluruh dunia yang dominan adalah unsur Dosa, maka kiamatnya terjadi oleh unsur api
Jika yang dominan unsur Loba, maka kiamatnya oleh air
Jika Moha, maka oleh angin
Apa betul ??  /:)

Ya, saya juga pernah baca bahwa bencana unsur2 api seperti gunung meletus, adalah sebab dari kebencian yang dominan; unsur air seperti banjir, tsunami, dsb, adalah karena keserakahan; angin topan karena pandangan salah.

Kalo saya pribadi lebih cenderung bahwa kehancuran adalah sebuah proses yang memang harus terjadi, bukan karena sebab spesifik seperti itu. Seperti orang lahir harus mati, belum tentu kematiannya adalah karena lobha/dosa/moha. Hanya saja karena ia berkondisi, maka demikian juga ia tidak kekal.


Offline markosprawira

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.449
  • Reputasi: 155
Re: Alam semesta ini hanya terdiri dari pembakaran dan getaran
« Reply #24 on: 12 December 2008, 05:08:11 PM »
kok ya PAS ama diskusi saya semalem ama istri   ;D

setiap 1 kappa : kehancuran oleh api
setelah 8x api (8 kappa) muncul kehancuran air
setelah 8x air (64 kappa), muncul kehancuran angin

Jadi apakah kappa itu = umur bumi dari timbul sampai hancur? ternyata tidak juga.... kappa adalah umur 1 kehancuran api tapi bumi sebagai planet masih bertahan

Jadi kapan dong kiamatnya bumi? ada yg bilang 64 kappa itu tapi sejauh ini sebenarnya saya sendiri juga belum bisa memastikan  :-[

mohon masukan dari rekan2 lainnya  _/\_

Offline hatRed

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 7.400
  • Reputasi: 138
  • step at the right place to be light
Re: Alam semesta ini hanya terdiri dari pembakaran dan getaran
« Reply #25 on: 12 December 2008, 05:10:01 PM »
bagaimana bentuk diciptakan, begitu pula dia musnah
i'm just a mammal with troubled soul



Offline markosprawira

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.449
  • Reputasi: 155
Re: Alam semesta ini hanya terdiri dari pembakaran dan getaran
« Reply #26 on: 12 December 2008, 05:15:01 PM »
 [at] hat

kalo DICIPTA, berarti ada PENCIPTA, bro......

padahal buddha sudah dengan jelas menyebutkan TIDAK ADA maha brahma yang menjadi pencipta

Itu hanya seperti proses yg timbul dan pasti akan tenggelam

semoga bs memperjelas yah

Offline hatRed

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 7.400
  • Reputasi: 138
  • step at the right place to be light
Re: Alam semesta ini hanya terdiri dari pembakaran dan getaran
« Reply #27 on: 12 December 2008, 05:24:39 PM »
 [at] markos

maksudnya cara alam semesta ini tercipta, begitu pula alam semesta ini akan hancur

misal alam semesta ini terdiri dari pembakaran dan getaran maka menurut saya hancurnya juga dari getaran dan pembakaran
i'm just a mammal with troubled soul



Offline K.K.

  • Global Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 8.851
  • Reputasi: 268
Re: Alam semesta ini hanya terdiri dari pembakaran dan getaran
« Reply #28 on: 12 December 2008, 05:49:12 PM »
Jadi apakah kappa itu = umur bumi dari timbul sampai hancur? ternyata tidak juga.... kappa adalah umur 1 kehancuran api tapi bumi sebagai planet masih bertahan

Ini berdasarkan perhitungan apa yah? Blom pernah baca nih..  :)

Offline Nevada

  • Sebelumnya: Upasaka
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.445
  • Reputasi: 234
Re: Alam semesta ini hanya terdiri dari pembakaran dan getaran
« Reply #29 on: 12 December 2008, 11:25:59 PM »
Setahu saya kappa (kalpa) ada 3 jenis, yaitu Antara Kappa, Asankheyya Kappa dan Maha Kappa.

- 1 Antara Kappa ->  lamanya proses perubahan batasan umur manusia dari rata2 10 tahun lalu naik hingga rata2 84.000 tahun, lalu turun lagi hingga rata2 10 tahun
- 1 Asankheyya Kappa -> lamanya proses siklus 20 kali Antara Kappa
- 1 Maha Kappa -> lamanya proses siklus 4 kali Asankheyya Kappa

1 Maha Kappa = 4 Asankheyya Kappa
1 Asankheyya Kappa = 20 Antara Kappa
1 Maha Kappa = 80 Antara Kappa

Maha Kappa adalah waktu satu masa dunia. Artinya setiap belangsung 1 Maha Kappa, maka dunia akan mengalami kiamat.
Dunia ini akan mengalami siklus 64 Maha Kappa, jadi akan ada 64 kali kiamat. Dunia masih akan tetap bertahan (utuh) sampai pada 63 kiamat yang awal. Pada kiamat yang ke-64, dunia (Bumi) dan seluruh benda langit di sekitarnya yang termasuk dalam satu gugusan galaksi akan mengalami kehancuran. Jadi kiamat yang ke-64 adalah kiamat yang meliputi 1 Galaksi itu. Ada tiga macam proses kiamat pada dunia, yaitu kiamat yang disebabkan oleh api, air dan angin.

Kiamat karena api berarti dunia akan terbakar oleh suhu yang panas karena kehadiran 6 bintang lain secara satu per satu dalam sistem tata suryanya, sehingga ada 7 matahari yang berada dalam radius orbit dunia (Bumi).

Kiamat karena air berarti akan ada awan kaustik yang maha besar (kharudaka) yang akan menyirami seratus milyar tata surya sehingga semuanya terbenam oleh air kaustik.

Kiamat karena angin berarti akan ada awan yang muncul karena unsur gerak (zat gas di luar angkasa) yang mampu mengangkat benda2 langit dan memporakpondakan dunia hingga hancur berkeping2.

Sekuen penghancurannya...

"1 sampai 7 oleh api, 8 oleh air, 9 hingga 15 oleh api, 16 oleh air, 17 hingga 23 oleh api, dan seterusnya... 56 oleh air, 57 hingga 63 oleh api, dan 64 oleh angin"

 _/\_
« Last Edit: 12 December 2008, 11:30:59 PM by upasaka »